Sukses

Segmen 7: Wisata Stonehenge Van Java hingga Festival Orang Kembar

Stonehenge Van Java di Bondowoso mulai banyak didatangi wisatawan. Sementara itu, orang kembar berkumpul dalam festival orang kembar.

Liputan6.com, Jakarta - Tak perlu jauh-jauh ke Inggris jika hanya ingin melihat wisata batu purba, stonehenge. Karena ternyata pemandangan serupa bisa ditemukan di lereng pegunungan Argopuro, Bondowoso, Jawa Timur. Wisata Batu Bolor atau lebih dikenal dengan Stonehenge Van Java, mulai banyak didatangi wisatawan yang menyukai sejarah sekaligus petualangan.

Sementara itu, ratusan orang kembar berkumpul bersama, seperti yang terjadi di Teheran, Iran, saat orang-orang kembar bersama-sama hadir dalam Festival Nasional Orang Kembar. Tidak hanya peserta, para penonton pun adalah para orang kembar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.