Sukses

Pengecoran Terakhir Senayan City

Upacara pengecoran akhir proyek kawasan terpadu Senayan City menandai rampungnya struktur tiga menara, termasuk yang akan menjadi kantor SCTV. Rencananya SCTV menempati keseluruhan bangunan pada akhir 2006.

Liputan6.com, Jakarta: Proyek kawasan terpadu Senayan City, Jakarta Pusat, Jumat (9/12), melakukan pengecoran terakhir (topping off) pembangunan struktur tiga menara. Pengecoran terakhir ini menandai rampungnya struktur tiga menara, termasuk salah satunya perkantoran dengan 21 lantai yang akan menjadi kantor pusat PT Surya Citra Televisi.

Hadir dalam upacara pengecoran terakhir itu pihak PT Manggala Gelora Perkasa (operator pembangunan proyek) dan Badan Pengelola Gelora Bung Karno serta SCTV selaku penyewa utama menara perkantoran. Rencananya SCTV mulai menempati secara keseluruhan bangunan perkantoran Senayan City pada akhir tahun 2006.(JUM/Tim Liputan 6 SCTV)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini