Sukses

Getty Images: Foto Ratu Elizabeth II Bareng Para Cicit Hasil Jepretan Kate Middleton Telah Dimanipulasi Digital

Getty Images menemukan setidaknya enam keanehan dalam foto hasil jepretan Kate Middleton yang menampilkan Ratu Elizabeth II bersama cucu dan cicitnya.

Liputan6.com, Jakarta - Hasil jepretan Kate Middleton satu per satu mulai diteliti oleh agensi foto ternama. Belum lewat skandal manipulasi foto Hari Ibu, Getty Images menuding foto Ratu Elizabeth II bersama para cicit dan cucunya yang dirilis untuk merayakan ulang tahun ke-97 pada April 2023 juga dituding hasil editan.

"Getty Images telah meninjau gambar tersebut dan menempatkan catatan editor di atasnya, yang menyatakan bahwa gambar tersebut telah disempurnakan secara digital dari sumbernya," kata juru bicara Getty kepada The Telegraph, dikutip dari People, Selasa (19/3/2024).

Disebutkan saat itu foto diambil Putri Wales saat perjalanan keluarga ke Balmoral pada musim panas sebelumnya. Di potret itu, Ratu Elizabeth II duduk di tengah sofa hijau dikelilingi oleh cucu dan cicitnya, termasuk anak-anak William dan Kate, Pangeran George (10), Putri Charlotte (8), Pangeran Louis (5).

'Beberapa inkonsistensi' disorot oleh The Telegraph, termasuk garis vertikal di mana tartan rok mendiang Ratu tidak serasi dan pengulangan digital rambut Mia Tindall. Outlet tersebut menunjukkan dan memperbesar enam hal yang berbeda.

Sementara itu, mengutip Tatler, sebuah catatan telah ditambahkan ke akun X, yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter, mengklarifikasi bahwa gambar tersebut tampaknya telah dimanipulasi.

"Gambar ini tampaknya telah diubah secara digital untuk memberikan kesan bahwa semua orang di dalamnya hadir pada waktu yang sama. Ini bukan sebuah foto momen, melainkan sebuah kolase momen yang disatukan untuk menciptakan ilusi sebuah foto," demikian bunyinya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

16 Keanehan Foto Hari Ibu Kate Middleton

Sebelumnya, Daily Mail menemukan setidaknya 16 keanehan dalam potret Kate bersama ketiga anaknya, Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis, seraya menyebut Pangeran William yang menjepret foto yang dirilis di Hari Ibu itu. Kesalahan pengeditan termasuk gambar buram yang terlihat jelas di sekitar rambut Putri Kate dan ketidakselarasan dengan pergelangan tangan kiri dan rok Putri Charlotte. Berikut adalah 16 titik keanehan dari foto Kate Middleton yang dimanipulasi.

1. Ritsleting di atasan Putri Kate tampak sudah diedit.

2. Rambut Putri Charlotte dipotong aneh.

3. Rok Putri Charlotte tampak menonjol aneh di pinggangnya.

4. Lutut Putri Charlotte tampak kabur.

5. Pola lengan sweater Pangeran Louis miring.

6. Jempol kanan Pangeran Louis terlihat buram.

7. Ada lekukan di langkan dekat tangan Pangeran Louis.

8. Distorsi lain terlihat di langkan.

9. Langkah di belakang Pangeran Louis tampak menyimpang dengan lantai.

10. Jari Pangeran Louis sepertinya terpotong.

11. Pinggiran sweter biru Pangeran George tampak dipercantik.

12. Tangan Putri Kate tidak fokus tetapi area di sekitarnya fokus.

13. Rambut Putri Kate tampak disisir dengan airbrush.

14. Rambut Putri Charlotte tampak terselip aneh.

15. Lengan sweter Pangeran George memiliki garis-garis yang aneh.

16. Sebagian lengan baju Putri Charlotte di atas tangan kirinya dihapus.

 

3 dari 4 halaman

Hasil Analisis Metadata

Sementara itu, Sky News yang menganalisis metadata file gambar, mengklaim menemukan bukti bahwa Photoshop digunakan pada gambar tersebut. Media itu mengatakan gambar itu disimpan dua kali di Photoshop pada Apple Mac, "tetapi tidak jelas apakah gambar itu disimpan di perangkat yang sama."

Publikasi itu menjelaskan bahwa potret itu pertama kali disimpan pada Jumat malam pukul 21.54. dan sekali lagi pada Sabtu pagi pukul 09.39. Waktu yang sama juga dilaporkan oleh BBC. Temuan outlet tersebut juga mengonfirmasi bahwa foto tersebut diambil di Adelaide Cottage, tempat keluarga Pangeran dan Putri Wales tinggal di Windsor, dengan kamera profesional Canon 5D Mark IV dengan lensa Canon 50mm.

Editor sains dan teknologi Sky News, Tom Clarke, mengatakan dalam sebuah video yang diterbitkan pada Senin, 11 Maret 2024, "Gambar dapat dimanipulasi, tetapi kamera modern tidak berbohong...jika Anda dapat mengakses metadata yang tertanam dalam file gambar, itulah yang kami lakukan."

 

 

4 dari 4 halaman

Istana Kensington Kehilangan Kepercayaan

Terkait skandal foto ini, bos salah satu kantor berita asing terbesar di dunia membuat keputusan luar biasa dengan membandingkan Istana Kensington dengan Korea Utara dan Iran. Phil Chetwynd, direktur berita global Agence France-Presse (AFP), mengatakan keputusan Kate Middleton untuk mengedit foto yang dipublikasikannya untuk Hari Ibu berarti dia dan timnya tidak lagi menjadi sumber berita tepercaya.

"Penarikan (foto) sebelumnya dilakukan oleh kantor berita Korea Utara atau kantor berita Iran, hanya untuk memberi Anda latar belakang dan konteks," ujar Chetwynd, seperti dilansir Daily Mail, Minggu, 17 Maret 2024.

Chetwynd menegaskan penarikan foto adalah hal yang 'jarang' dan 'masalah besar' karena 'melakukannya atas dasar manipulasi' terjadi sekali dalam setahun. Ketika ditanya BBC, apakah Istana Kensington masih menjadi salah satu 'sumber tepercaya' AFP, Chetwynd menjawab, "Tidak, sama sekali tidak."

Sebelumnya, Kate telah meminta maaf atas skandal manipulasi foto tersebut. "Seperti banyak fotografer amatir, saya kadang-kadang bereksperimen dengan penyuntingan. Saya ingin menyampaikan permintaan maaf saya atas kebingungan yang ditimbulkan oleh foto keluarga yang kami bagikan kemarin," begitu pernyataan sang Putri Wales di X atau Twitter.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini