Sukses

Aktor Korea Lee Beom Soo Bercerai Usai 14 Tahun Menikah, Lee Yoo Jin Tinggal di Bali dengan Anak Perempuannya

Kabar perceraian dirilis melalui laporan eksklusif dari MNH Sports setelah spekulasi dan rumor berbulan-bulan yang beredar seputar Lee Beom Soo dan Lee Yoo Jin.

Liputan6.com, Jakarta - Selebriti terkenal Lee Beom Soo dan Lee Yoon Jin menjadi berita utama dengan pengumuman perceraian mereka. Kabar tersebut dirilis melalui laporan eksklusif dari MNH Sports, mengikuti spekulasi dan rumor berbulan-bulan yang beredar seputar status hubungan pasangan tersebut.

Mengutip dari laman Koreanboo, Sabtu (16/3/2024), rumor dimulai tahun lalu ketika Lee Yoon Jin mulai mediasi perceraian dengan Lee Beom Soo, yang menandakan akhir yang pasti dari pernikahan mereka. Sumber yang dekat dengan pasangan tersebut mengungkapkan bahwa pada pertengahan 2023, Lee Yoon Jin telah dengan tegas memutuskan untuk bercerai.

Sebuah sentimen yang ia sampaikan dalam unggahan media sosial pada Desember 2023, mengisyaratkan awal yang baru dengan menyatakan, "Babak pertamaku telah berakhir." Segala upaya tidak menemukan titik temu, menyebabkan Lee Yoon Jin secara resmi mencari mediasi perceraian pada akhir tahun lalu.

Lee Beom Soo dan Lee Yoon Jin yang menikah pada Mei 2010 telah memiliki dua anak, laki-laki dan perempuan. Mereka memilih untuk hidup terpisah di tengah proses perceraian.

Lee Yoon Jin telah pindah ke Bali, Indonesia, bersama putri mereka, yang terdaftar di sekolah internasional di sana. Sementara putra mereka tetap di Seoul di bawah asuhan Lee Beom Soo. 

Pernikahan mereka yang pernah dirayakan dan bahkan ditampilkan di KBS 2TV The Return of Superman pada 2016. Rumor cerai menunjukan tanda-tanda ketegangan di depan umum menjelang akhir tahun lalu.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Perceraian Tidak Berjalan Damai

Aktivitas media sosial Lee Yoon Jin menambah panas rumor perceraian, terutama ketika dia menandai Lee Beom Soo dalam unggahan yang menyatakan berakhirnya "bab pertama". Mereka membagikan pesan video yang menekankan soal harga diri.

Saling berhenti mengikuti di media sosial dan menghapus unggahan oleh Lee Beom Soo meningkatkan spekulasi mereka telah pisah. Meskipun ada indikator-indikator publik seperti ini, pernyataan resmi mengenai perceraian sampai saat ini masih sedikit.

Agensi Lee Beom Soo, Y One Entertainment, sebelumnya menjaga privasi terkait masalah ini menyatakan sulitnya mengomentari kehidupan pribadi aktor tersebut. Seiring dengan berlanjutnya proses perceraian, banyak yang mengharapkan penyelesaian yang penuh hormat dan damai bagi kedua belah pihak dan anak-anak mereka.

Adapun penonton yang sering menyaksikan variety show Korea The Return of Superman, pasti sudah akrab dengan aktor Lee Beom Soo. Sang anak, So Eul dan Da Eul, yang dikenal dengan sebutan SoDa Siblings, sempat tampil menghibur dalam acara tersebut.

 

3 dari 4 halaman

Pindah ke Bali

Mengutip Tim Citizen Liputan6.com, pada Oktober 2023, keluarga Lee Beom Soo memutuskan untuk pindah ke Bali. Lee Yoon Jin, sang istri, bersama kedua buah hatinya menetap di Bali, sementara Lee Beom Soo harus berpindah-pindah antara Korea dan Indonesia untuk mengejar aktivitasnya sebagai seorang aktor.

Kehidupan sehari-hari keluarga Lee Beom Soo di Bali kerap dibagikan oleh Lee Yoon Jin, menggambarkan keceriaan mereka yang telah menjadi bagian dari kehidupan lokal Bali. Usai tiba di Bali, aktor Lee Beom Soo merasakan kenikmatan berbagai hidangan Indonesia.

Salah satunya adalah ketika ia menikmati hidangan nasi yang dibungkus dengan daun pisang. Isi dari nasi bungkus tersebut juga serupa dengan yang biasa dijual oleh pedagang kaki lima. 

Lee Yoonjin mengajak anak-anaknya berlibur ke Danau Batur. Dalam postingan yang dibagikannya pada 4 November lalu, mereka terlihat menikmati akhir pekan dengan berbagai kegiatan, seperti berkemah, menikmati hidangan nasi goreng, dan berendam di danau. Lee Yoon Jin juga menyatakan bahwa mereka menggunakan layanan taksi online untuk perjalanan menuju Kintamani. 

4 dari 4 halaman

Anak Lee Beom Soo Naik Ojol

Ketika baru saja pindah ke Bali, ibu dari SoDa Siblings membagikan beberapa foto dengan caption "fresh start in Bali", menandakan awal kehidupan baru mereka di Pulau Dewata. So Eul dan Da Eul terlihat menggemaskan dengan menggunakan helm dan seragam sekolah. Banyak netizen Indonesia yang memberikan sambutan hangat untuk menyambut kedatangan mereka di Bali. 

Sudah melokal, istri Lee Beom Soo seringkali menggunakan layanan ojek online. Ia mengabadikan momen saat kedua anaknya, So Eul dan Da Eul, bonceng tiga dengan pengemudi ojol. SoDa Siblings menggunakan layanan ojek online sebagai sarana transportasi menuju sekolah. 

Walaupun harus melakukan perjalanan bolak-balik antara Korea dan Bali, Lee Beom Soo tetap menyempatkan waktu untuk berkumpul bersama anak-anaknya. Ia bermain sepak bola bersama Da Eul dan teman-temannya. Postingan ini mendapatkan berbagai komentar yang menyoroti istri Lee Beom Soo, karena ia acap kali menggunakan kata "nggih" yang menjadi ciri khas dalam banyak unggahan sosial medianya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.