Sukses

PAUL X Sido Muncul, Buat Menu Croissant Tolak Angin Pertama di Indonesia

Kolaborasi yang menarik ini menyatukan warisan yang kaya dari kedua merek, menghadirkan perpaduan unik antara keunggulan kuliner Prancis dan cita rasa tradisional Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Apa jadinya kalau brand asal Prancis berkolaborasi dengan jenama lokal yang biasa membuat herbal alami? Hasilnya menjadi unik dan tak terduga, seperti kolaborasi antara PAUL dan Sido Muncul.

Toko roti asal Prancis itu untuk pertama kalinya berkolaborasi dengan brand lokal pertamanya Indonesia yaitu Sido Muncul, perusahaan jamu terkemuka. Kolaborasi yang menarik ini menyatukan warisan yang kaya dari kedua merek, menghadirkan perpaduan unik antara keunggulan kuliner Prancis dan cita rasa tradisional Indonesia.

Puncak dari kolaborasi ini yaitu peluncuran Croissant Honey Mint, Croissant Tolak Angin pertama di Indonesia. Kreasi ini memadukan croissant Prancis yang ikonik dari PAUL dengan ramuan herbal tradisional Indonesia, Tolak Angin, sehingga tercipta sebuah pastri unik yang menangkap esensi dari kedua budaya tersebut.

Selain Croissant Honey Mint yang terbilang inovatif, PAUL juga menyuguhkan menu-menu lain yang dibuat dengan produk-produk Sido Muncul. Orange Juice Kunyit Asam yang dicampur dengan kunyit yang bersumber dari Sido Muncul, memberikan sentuhan menyegarkan pada minuman klasik.

Ada pula menu Vegan Ginger Banana Cake menggunakan bubuk jahe dari Sido Muncul, menawarkan hidangan penutup lezat. Head of Marketing PAUL, Stephanie Michelle Hendrawan mengatakan, setelah 10 tahun di Indonesia, pihaknya sangat senang bisa berkolaborasi dengan Sido Muncul.

"Kolaborasi ini tidak hanya menandakan kemitraan penting bagi PAUL, tapi juga memungkinkan kami untuk memperluas apresiasi kami terhadap warisan budaya Indonesia melalui perpaduan Croissant ikonik kami dengan Tolak Angin," katanya dalam keterangan rilis yang diterima Liputan6.com, Selasa, 9 Januari 2024.  

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Inovasi Antara Kuliner dan Warisan Obat Tradisional

Ia pun menyambung, "Saat memulai petualangan kuliner ini, kami sangat antusias untuk berbagi kreasi yang luar biasa ini dengan para pelanggan kami, mengundang mereka untuk merasakan perpaduan sempurna antara kecanggihan Prancis dan warisan Indonesia."

Adapun Vice Director Sido Muncul, Maria Reviani mengatakan, kolaborasi dengan PAUL adalah sebuah usaha yang menarik untuk memasuki wilayah kuliner yang belum pernah dibuat sebelumnya. Sido Muncul, dengan akarnya yang kuat dalam pengobatan tradisional Indonesia, sangat senang dapat memasukkan bahan-bahan berkualitas tinggi ke dalam kue-kue Prancis PAUL yang terkenal.

"Kolaborasi ini merupakan bukti komitmen kami terhadap inovasi dan dedikasi kami untuk memberikan pengalaman yang unik dan bermakna bagi para konsumen kami," ujar Maria. 

Croissant Honey Mint, Orange Juice Kunyit Asam, dan Vegan Ginger Banana Cake tersedia di seluruh lokasi PAUL di seluruh Indonesia. Lebih lanjut, kata Maria, keputusan untuk berkolaborasi semakin diperkaya dengan fakta bahwa restoran mandiri pertama PAUL di Indonesia telah menemukan tempat di dalam gedung House of Jamu yang dimiliki oleh Sido Muncul.

3 dari 4 halaman

Es Krim Tolak Angin

Lewat inovasi jamu yang semakin berkembang, tampaknya tidak ada batasan bagi industri untuk menyasar segmen anak muda. Salah satu contohnya yaitu langkah terbaru dari Sido Muncul, perusahaan jamu ternama di Indonesia. Mereka telah meluncurkan produk yang unik dan menarik perhatian banyak orang, yakni es krim rasa Tolak Angin.

Memadukan cita rasa es krim yang lezat berkhasiat Tolak Angin yang terkenal mampu mengatasi meredakan masuk angin, perut mual, dan tenggorokan kering, Sido Muncul tampak berupaya memikat perhatian generasi muda dan memberikan pengalaman yang berbeda dalam menjaga kesehatan mereka.

Pada 3 Juni 2023, akun Twitter dengan nama @belindch mengunggah foto saat ia tengah menikmati es krim rasa tolak angin itu. Ia menulis, "SIAPA SIH PUNYA IDE BIKIN ES KRIM JAMU??? ENAK TAUUU MONANGES."

Pengguna Twitter itu pun menjelaskan bahwa terdapat dua rasa es krim Tolak Angin, yakni vanilla dan cokelat. "Vanilla semriwing mint gituuu... Kalo yg coklat malah semriwingnya ga gitu kerasa," tulisnya.

4 dari 4 halaman

Herbal Corner by Sido Muncul

Ia menambahkan, "Kalo manisnya tetep yaa standar eskrim manis biasa. Tapi ada sensasi semriwingnya tolak angin dipadu sama manis vanila. Pas banget kombinasinya."

Tak hanya mencicipi es krim jamu itu, @belindch juga mencoba es jamu beras kencur yang dikemas dalam cup plastik seperti es kopi susu kekinian. Ia berpendapat, "BERAS KENCUR MADNESSNYA ENAK BANGET MONANGES."

Unggahannya tersebut menarik perhatian banyak warganet. Telah disukai lebih dari 5000 orang, banyak yang menanyakan tempat ia membeli es krim rasa Tolak Angin itu.

Ternyata, es krim tersebut dapat dibeli di Herbal Corner by Sido Muncul yang terletak di Lantai 2 Tentrem Mall Semarang, tepatnya di Jl. Gajahmada No.123, Pekunden, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah. Dilansir dari Instagram @herbalcorner_id, gerai Herbal Corner di Tentrem Mall Semarang dibuka 19 Januari 2023.

Berkonsep kafe yang asyik dijadikan tempat nongkrong, Herbal Corner mengusung nuansa putih dengan banyak kursi dan meja. Di dinding, terpajang banyak produk-produk jamu komplit unggulan Sido Muncul. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini