Sukses

Prediksi Shio di Tahun Kambing Bisa Dibaca di Pacific Place

Pacific Place sambut tahun baru Imlek dengan dekorasi menarik.

Liputan6.com, Jakarta The Year of Ram, itulah tema perayaan Chinese New Year di pusat perbelanjaan eksklusif di Jakarta, Pacific Place. Dekorasi khusus sudah disiapkan Pacific Place untuk menyambut tahun baru Imlek kali ini.

Di atrium utama mall tersebut terdapat sebuah panel besar yang dikelilingi beragam patung shio. Mengambil inspirasi dari tahun ini yang merupakan tahun kambing kayu, rupa kambing jantan menjadi pusat dari dekorasi itu.

Pada bagian lain di atrium utama, pengunjung dapat membaca prediksi kondisi masing-masing shio di tahun kambing ini. Mulai dari soal karakter, karir, keuangan, cinta, kesehatan, keluarga, dan lain sebagainya. Prediksi tersebut berada pada 6 panel besar yang terbuat dari kayu.

“Panel ini menjadi salah satu bagian interaktif dari dekorasi The Year Of Ram at Pacific Place, karena pengunjung bisa membaca bagaimana karakter shio dan peruntungannya di tahun ini,” jelas Markus Barata, Assistant Vice President Of Leasing & Marketing Pacific Place, seperti dilansir dari rilis media yang diterima Liputan6.com. Dekorasi Imlek di Pacific Place akan terpajang hingga akhir Februari 2015.

Perayaan tahun baru Imlek di Pacific Place yang berlangsung dari tanggal 6 – 28 Februari 2015 ini akan disemarakkan dengan berbagai penampilan yang bisa disaksikan pengunjung di hari Jumat, Sabtu, Minggu, dan saat hari Imlek. Beberapa di antaranya adalah Sound of Strings (pertunjukan alat musik Chinese Strings), Lantern in Motion (tarian payung dan lampion), dan Roar of the Legend (pertunjukkan Barongsai dan Naga).

Selain acara-acara itu, perayaan Imlek di Pacific Place juga akan diisi oleh berbagai macam promo belanja. Informasi lebih lanjut tentang The Year Of Ram at Pacific Place dan berbagai program lain lainnya dapat dilihat di www.pacificplace.co.id atau dengan menghubungi saluran layanan pelanggan di nomor telepon 021 51402828.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini