Sukses

Pemkot Baubau Siapkan 80 Titik Pelaksanaan Salat Idul Adha

80 titik lokasi salat Idul Adha di Baubau, Sulawesi Tenggara terdapat di tanah lapang dan masjid yang tersebar di delapan kecamatan.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) menetapkan 80 lokasi pelaksanaan salat Idul Adha 1439 Hijriah atau 2018 Masehi. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Pemkot Baubau Asmahani.

Dia mengatakan, 80 titik lokasi salat Idul Adha tersebut terdapat di tanah lapang dan masjid yang tersebar di delapan kecamatan.

"Selain di masjid, lokasinya ada di Stadion Betoambari dan pelataran Pantai Kamali. Sedangkan, lokasi salat yang akan ditempati Penjabat Wali Kota Baubau, Hado Hasina bertempat di lapangan Betoambar, Kelurahan Tanganapada, sekaligus menjadi khatib," ujar Asmahani, seperti dikutip dari Antara, Rabu (22/8/2018).

Sedangkan, lanjut dia, imam salat akan dipimpin Sulaeman Djuraid yang merupakan imam Masjid Raya Baubau.

"Perayaan Idul Adha sekaligus juga menjadi kenang- kenangan bagi penjabat Wali Kota karena sudah mau pamitan, makanya meminta di stadion bersama masyarakat," ucap Asmahani.

Sementara itu, jumlah lokasi pelaksanaan salat Idul Adha pada 2018 ada peningkatan dari sebelumnya, 70 titik. Sedangkan untuk lokasi penyembelihan beberapa ekor hewan kurban yang akan diikuti Hado Hasina bertempat di Waromosio, Kelurahan Kadolomoko, Kecamatan Kokalukuna.

"Penjabat Wali Kota ikut penyembelihan di Waramsio, karena mungkin saat beliau lihat banyak yang layak menerima, sehingga saya diarahkan," tutur Asmahani.

Usai pelaksanaan salat Idul Adha, Hado Hasina yang juga Kepala Dinas Perhubungan Sultra akan menggelar open house di rumah jabatan Wali Kota Baubau, Jalan Balai Kota, Kelurahan Wale, Kecamatan Wolio.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.