Sukses

8 Cara Membuat Yogurt Rumahan yang Lezat, Hemat dan Menyehatkan

Ini cara membuat yogurt sederhana di rumah yang lezat, hemat dan menyehatkan.

Liputan6.com, Jakarta Cara membuat yogurt dapat dilakukan dengan mudah di rumah. Makanan fermentasi ini mengandung protein tinggi baik untuk tubuh. Yogurt juga bisa diandalkan jadi menu makanan sehat untuk memperlancar pencernaan, karena terdapat bakteri baik seperti Lactobacillus.

Dengan teksturnya yang lembut dan terasa asam di lidah, menambah cita rasa dari yogurt. Tak ayal kalau membuat banyak orang suka mengonsumsi yogurt. Yogurt dapat dikonsumsi secara langsung ataupun dicampurkan dengan makanan lain. 

Saat ini yogurt banyak ditemukan di toko-toko makanan, tapi tidak ada salahnya jika kamu membuat sendiri di rumah. Selain tanpa bahan pengawet, kamu bisa menggunakan bahan alami yang masih fresh. Gunakan juga bahan-bahan yang mudah ditemui, jadi bisa lebih hemat.

Berikut ini cara membuat yogurt ala rumahan yang lezat dan menyehatkan yang telah dirangkum oleh Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (7/9/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 9 halaman

1. Cara Membuat Yogurt Spesial

Begini cara membuat yogurt spesial ala rumahan yang bisa kamu praktikkan di rumah, yaitu.

Bahan:

-   1 liter susu full cream

-  200 gram plain yogurt dengan bakteri hidup

Alat yang dibutuhkan:

-  Whisk atau pengocok telur

-   Panci penutup

-   Gelas pengukur

Cara membuat:

a.    Hangatkan susu dengan api sedang sambil diaduk terus dengan whisk, supaya tidak mendidih. Jika atasnya sudah membentuk lapisan putih, matikan api.

b.    Aduk terus susu.

c.    Tuang yogurt ke mangkuk, tuang susu ke dalamnya. Aduk rata dengan whisk supaya tidak menggumpal.

d.    Masukkan ke oven hingga susu berbentuk padat dan kental. Kira-kira selama 4 jam.

3 dari 9 halaman

2. Cara Membuat Es Yogurt

Begini cara membuat es yogurt ala rumahan yang bisa kamu praktikkan di rumah, yaitu.

Bahan:

-  1 liter plain yogurt

-  Sejumput garam

-  Pewarna makanan

-  300 gram gula pasir

-  300 ml air

Alat yang dibutuhkan:

-  Measuring cup

-  Tempat plastik besar

-  Saringan

-   Panci

Cara membuat:

a.    Lelehkan gula dengan air panas. Saring sirup gula dan biarkan dingin.

b.    Tuang ke dalam plain yogurt, tambahkan pewarna makanan. Aduk rata dengan mixer.

c.    Cetak yogurt ke wadah plastik atau gelas. Masukkan ke freezer.

4 dari 9 halaman

3. Cara Membuat Yogurt Oatmeal

Begini cara membuat yogurt oatmeal yang menyehatkan, yaitu.

Bahan:

-  4 sdm oatmeal

-  3 sdm yogurt

-  4 sdm air panas

-  100 ml susu cair

-   Buah-buahan sesuai selera

Cara membuat:

a.    Campurkan yogurt dan air panas sampai lembek.

b.    Tuang susu dan yogurt ke dalam oatmeal. Aduk rata, tambahkan buah-buahan.

5 dari 9 halaman

4. Cara Membuat Es Krim Pisang Yogurt

Begini cara membuat es krim pisang yogurt ala rumahan, yaitu.

Bahan:

-  5 buah pisang

-  2 sdm susu bubuk

-  350 ml yogurt

-  Es batu secukupnya

Cara membuat:

a.    Potong buah pisang. Campur dengan susu bubuk dan yogurt, blender hingga halus.

b.    Tambahkan es batu, blender lagi sampai halus. Tuang ke dalam cup-cup. Lalu masukkan ke lemari es selama 8-10 jam.

6 dari 9 halaman

5. Cara Membuat Yogurt Puding Jeruk

Begini cara membuat yogurt puding jeruk ala rumahan yaitu.

Bahan:

-  800 ml susu putih cair

-  1 sdt jeli bubuk

-  120 gram yogurt plain

-  120 gram yogurt rasa jeruk

-  125 gram gula pasir

-  1 bungkus agar-agar bubuk

-  5 tetes pewarna kuning

-  100 gram jeruk kaleng, dipotong-potong

Bahan hiasan:

-       100 gram krim kocok

-       6 buah jeruk kaleng

-       6 tangkai daun mint

Cara membuat:

a.    Rebus susu cair, gula pasir, agar-agar bubuk, dan jeli bubuk hingga mendidih.

b.    Masukkan agar-agar ke dalam dua wadah yang berbeda. Tambahkan yogurt jeruk dan pewarna kuning pada satu wadah. Sementara yogurt plain pada wadah yang lain.

c.    Masak lagi agar-agar sampai mendidih.

d.    Tuangkan adonan 1/4 gelas, biarkan sampai sedikit beku.

e.    Tuangkan agar-agar jeruk setengah gelas, tunggu hingga setengah beku.

f.     Tambahkan hiasan di atasnya seperti krim kocok, daun mint, serta jeruk kaleng.

7 dari 9 halaman

6. Cara Membuat Yogurt Greek

Begini cara membuat yogurt greek yang menyehatkan, yaitu.

Bahan:

- 500 ml yogurt plain

- Saringan besar

- Plastic wrap

- Saringan keju

- Mangkuk

Cara membuat:

a.    Siapkan mangkuk, letakkan saringan besar lalu tutup dengan saringan keju di atasnya.

b.    Tuang yogurt. Kemudian tutup dengan plastic wrap.

c.    Masukkan ke dalam lemari pendingin selama 2 jam.

d.    Keluarkan yogurt. Tuang ke gelas atau mangkuk.

8 dari 9 halaman

7. Cara Membuat Yogurt Alpukat Strawberry

Begini cara membuat yogurt alpukat strawberry ala rumahan, yaitu.

Bahan:

- 1 sdm yogurt plain

- 250 ml susu UHT

Bahan jus alpukat:

- 2 sdm gula pasir

- 1 sdm maizena dicairkan

- 1 buah alpukat

Topping:

- 4 buah strawberry

Cara membuat:

a.    Rebus 250 ml susu uht, tapi jangan sampai mendidih. Matikan kompor.

b.    Masukkan 1 sdm yogurt plain, aduk rata.

c.    Masukkan ke dalam wadah atau termos, tutup rapat.

d.    Diamkan selama 12 jam. Kalau mau lebih asam, lebih lama lagi menyimpannya. Pindahkan ke dalam wadah lain.

e.    Masukkan ke lemari pendingin.

f.     Blender alpukat dengan gula dan agar-agar plain.

g.    Cairkan maizena dengan sedikit air, masak bersama gula. Masukkan alpukat.

h.    Tuang yogurt ke gelas. Masukkan alpukat, aduk rata. Masukkan potongan alpukat lagi. Beri topping strawberry.

9 dari 9 halaman

8. Cara Membuat Yogurt Mangga

Begini cata membuat yogurt mangga ala rumahan yang menyehatkan, yaitu.

Bahan:

- 1 buah mangga ukuran besar (dingin)

- 100 ml air

-  500 ml yogurt homemade tanpa gula

-  1/4 buah pepaya ukuran sedang (dingin)

Cara membuat:

a.    Masukkan mangga, pepaya, dan tambahkan yogurt ke dalam blender. Tuang air, lalu blender halus.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini