Sukses

Desa Bebas Api, Efektifkah Bangun Kesadaran Masyarakat agar Tak Bakar Hutan?

Program Desa Bebas Api, sejauh mana membangun kesadaran masyarakat agar tak bakar hutan.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu upaya membangun kesadaran masyarakat terkait kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dengan adanya program Desa Bebas Api. Program ini digagas oleh sektor swasta dan NGO yang membentuk Aliansi Bebas Api.

Kegiatan Desa Bebas Api diantaranya pemberian penghargaan (reward) bagi desa yang tidak terjadi kebakaran hutan, kampanye komunikasi penyadaran masyarakat soal bahaya asap, pembentukan tim patroli, dan pemantauan kualitas udara.

"Sampai sekarang program itu masih berjalan. Paling banyak diterapkan di lima kabupaten di Riau (Bengkalis, Pelalawan, Indragiri, Hilir, Meranti, dan Siak)," kata Advisor Lingkar Temu Kabupaten Lestari (LTKL) Program Kebakaran Hutan dan Lahan Dedi Hariri saat diwawancarai Health Liputan6.com ditemui di Jakarta, ditulis Rabu (14/8/2019).

Melalui Desa Bebas Api, upaya pencegahan menyasar masyarakat yang berada di sekitar kawasan rawan kebakaran hutan dan lahan. Ada pemberian insentif untuk desa binaan bebas api.

Reward tersebut diperoleh bila dalam satu tahun tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan di sekitar wilayah mereka. Desa akan mendapatkan reward sebesar Rp100 juta.

"Kalau terjadi kebakaran hutan kurang dari 2 hektar, dikasih reward Rp5 juta. Maksimal tiga tahun pembinaan desa ini," tambah Dedi.

Simak Video Menarik Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bukan untuk Jangka Panjang

Program Desa Bebas Api baru berjalan sejak 2015. Dedi menilai, upaya Desa Bebas Api untuk menyadarkan masyarakat soal kebakaran hutan memang ampuh dalam jangka pendek, bukan jangka panjang.

"Untuk jangka pendek berhasil. Makanya, reward paling banyak selama tiga tahun (tiga kali untuk satu desa binaan). Biasanya mereka punya desa binaan, ada 10 sampai 20 desa," komentarnya.

Setelah pemberian reward habis, upaya penyadaran asap kebakaran hutan melalui kegiatan lain yang bersifat mendidik. Misal, upaya penyadaran asap dengan sosialisasi ke sekolah-sekolah. Ini supaya anak punya pengetahuan, bagaimana menghadapi asap kebakaran.

"Upaya jangka panjang lain diimbangi dengan memberikan bantuan pertanian dan sosialisasi supaya masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar. Bantuan bibit pertanian juga dilakukan," Dedi menambahkan.

Sejumlah program jangka panjang di atas bersifat berkesinambungan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.