Sukses

Anak Batuk-Batuk Lebih dari Sehari, Apa Pemicunya?

Jangan biarkan kondisi anak yang batuk-batuk lebih dari sehari.

Liputan6.com, Jakarta Batuk merupakan keluhan umum yang terjadi pada anak-anak, tapi pada beberapa kasus butuh penanganan khusus. 

Banyak yang beranggapan batuk merupakan keluhan ringan yang akan sembuh dengan sendirinya. Pemicu paling banyak batuk pada anak adalah virus dan asma.

Dikutip dari Parents, jika dipicu virus biasanya disertai demam. Sementara, jika disebabkan asma atau alergi, batuk disertai bunyi mengi dan sesak.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Batuk Kering

Anak juga kerap mengalami batuk kering, bahkan hingga berminggu-minggu. Kondisi ini harus diperhatikan. Batuk pada anak harus segera diperiksakan ke dokter jika tidak membaik setelah tiga minggu atau malah memburuk dan mulai terdengar basah.

Si kecil juga mengalami demam dan kesulitan bernapas, bernapas cepat, atau napasnya berbunyi 'ngik ngik'. Untuk batuk karena virus cenderung akan lebih mudah ditangani. Batuk yang disebabkan asma cenderung lebih sulit karena pencetusnya harus dihindari.

Pastikan saja berkonsultasi secara detail dengan dokter. Jangan anggap sepele batuk pada anak karena bisa jadi gejala penyakit lain yang butuh penangan intensif.

Penulis : Mutia / Dream.co.id

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Batuk-batuk merupakan refleks tubuh untuk membersihkan saluran napas dari lendir atau bahan penimbul iritasi lain seperti debu atau asap.

    Batuk-batuk

  • Anak