Sukses

Unnes Buka Pendaftaran Jalur UTBK, Ini Program Prodi yang Paling Diminati

Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dibuka 26 Juni sampai 6 Juli 2023. Sejumlah kampus negeri di Indonesia jadi buruan, termasuk Universitas Negeri Semarang (Unnes).

Liputan6.com, Semarang - Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dibuka 26 Juni sampai 6 Juli 2023. Sejumlah kampus negeri di Indonesia jadi buruan, termasuk Universitas Negeri Semarang (Unnes).

Selain itu, program studi yang paling diminati juga diincar oleh banyak calon mahasiswa.

Dikutip dari laman Antara Jateng, Selasa (27/6/2023) Program Studi Manajemen Universitas Negeri Semarang (Unnes) paling diminati dengan jumlah pendaftar tertinggi dari pendaftaran Seleksi Mandiri (SM) Jalur Nilai Rapor dengan jumlah 3.603 pendaftar.

Berdasarkan data yang diakses di laman https://sm.unnes.ac.id/jurnal, Senin, pukul 16.30 WIB, terpantau ada lima prodi Unnes yang menempati urutan teratas sementara dari SM Jalur Nilai Rapor.

Prodi Manajemen sebagai teratas, diikuti oleh Psikologi dengan jumlah 3.085 pendaftar, Kesehatan Masyarakat sebanyak 2.973 pendaftar, Ilmu Hukum (2.846 pendaftar), dan Teknik Informasi (2.409 pendaftar).

Kepala Humas Unnes Surahmat menyebutkan bahwa Unnes menyediakan kuota sebesar 50 persen untuk mahasiswa baru dari jalur SM yang terbagi atas beberapa kategori, salah satunya nilai rapor.

Selain nilai rapor, Unnes juga masih memiliki jalur SM lain yang masih akan dibuka, yaitu Jalur UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) dan Jalur Mandiri Reguler," katanya.

Untuk jalur nilai rapor, pendaftaran akan ditutup pada Selasa (27/6), setelah sempat diperpanjang, seiring dengan animo masyarakat yang masih tinggi untuk mendaftar lewat jalur tersebut.

"Jalur UTBK dibuka pada 26 Juni sampai 6 Juli 2023. Adapun seleksi mandiri reguler telah dibuka sejak 17 Mei lalu dan akan tutup pada 9 Juli 2023," jelasnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Seleksi Tanpa Tes

Jalur Rapor dan UTBK merupakan jalur seleksi tanpa tes. Pada jalur rapor, seleksi didasarkan nilai rapor semester 1-5, dan hanya diperuntukkan bagi siswa "fresh graduate" atau yang lulus pada 2023.

Jalur UTBK juga tidak melalui mekanisme tes karena penilaian dilakukan melalui skor UTBK yang telah diperoleh peserta.

Untuk prodi dengan tingkat persaingan rendah pada jalur mandiri rapor, Pendidikan Bahasa Prancis menempati urutan teratas, sementara dengan jumlah pendaftar hanya 50 orang atau paling sedikit.

Di urutan kedua, Sastra Jawa dengan 65 pendaftar, kemudian Pendidikan Bahasa Mandarin sebanyak 82 pendaftar, Pendidikan Seni Rupa sebanyak 82 pendaftar, dan Pendidikan Seni Musik ada 91 pendaftar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.