Sukses

Wisata Hemat ke Pulau Pramuka

Berlibur ke Pulau Pramuka, di kawasan Kepulauan Seribu, tak harus mengeluarkan biaya mahal. Wisatawan bisa memangkas anggaran dengan mengatur perjalanan dan memilih fasilitas yang ditawarkan.

Liputan6.com, Jakarta: Berlibur ke Kepulauan Seribu identik dengan wisata berbiaya mahal. Tapi, dengan mengatur perjalanan dan memilih fasilitas yang ditawarkan, biaya liburan di Kepulauan Seribu bisa ditekan. Baru-baru ini, SCTV memilih rute ala back packer atau turis dengan kantong mahasiswa.

Berlibur ke Pulau Pramuka--salah satu gugus Kepulauan Seribu--misalnya. Pengunjung bisa menggunakan ojek nelayan dari Dermaga Muara Angke, Jakarta Utara, dengan ongkos cuma Rp 15 ribu. Pengguna jasa angkutan air ini mulai dari pegawai pemerintahan, peneliti, hingga ibu-ibu yang tinggal di Kepulauan Seribu. Rute yang dilalui biasanya tertera di atas kapal. Kapal nelayan ini memiliki kapasitas hingga 50 penumpang. Biasanya kapal baru berangkat setelah kursi penumpang terpenuhi.

Perjalanan ke Pulau Pramuka cukup mengasyikkan. Selain ombak yang tak terlalu besar, pelancong bisa melihat pulau-pulau kecil yang dilalui seperti Pulau Onrust. Pada zaman penjajahan Belanda, Pulau Onrust pernah menjadi pusat perdagangan. Sementara pada 1960-an, pemerintah menggunakan pulau ini sebagai tempat karantina penderita penyakit menular.

Pulau Pramuka dicapai kapal nelayan dalam waktu dua jam. Ada beberapa alternatif penginapan di pulau ini. Mulai dari jenis resort seharga Rp 250 ribu hingga Rp 1 juta per kamar per malam, sampai asrama tamu dengan tarif berkisar dari Rp 15 ribu sampai Rp 100 ribu. Dengan meningkatnya jumlah pengunjung, banyak rumah penduduk yang menyewakan kamar. Tentunya dengan tarif beragam tergantung fasilitas yang tersedia. Menginap di rumah penduduk merupakan pilihan yang menarik karena bisa berinteraksi dan lebih mengenal kehidupan masyarakat lokal.

Kantor Taman Nasional adalah tempat awal untuk mendapat informasi tentang kegiatan wisata di Pulau Pramuka dan sekitarnya. Pengelola Taman Nasional Pulau Pramuka menyediakan beberapa paket wisata seperti outbound. Paket wisata ini cocok bagi pengunjung yang menyenangi tantangan.

Harga satu paket outbound per orang berkisar antara Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta. Namun, pelancong juga bisa memilih aktivitas tertentu sehingga harganya lebih murah. Untuk sekali bermain high rope, pengunjung cukup membayar Rp 25 ribu hingga Rp 50 ribu.

Pesona alam menjadi andalan wisata Pulau Pramuka. Di pulau ini tumbuh subur berbagai jenis tanaman seperti mangrove dan pohon butun atau dikenal dengan nama pohon keadilan. Di Pulau Pramuka juga terdapat lokasi penangkaran penyu titik dan penyu hijau. Sebelum pulang, jangan lupa membeli makanan khas seperti ikan asin dan kerupuk ikan sebagai oleh-oleh.(ZAQ/Asti Megasari)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini