Sukses

Asyiknya Bersepeda ke Pantai Pulau Merah Banyuwangi

"Gowes" menjadi hobi baru sebagian masyarakat untuk menghabiskan waktu rekreasi sekaligus berolahraga.

Citizen6, Banyuwangi: Bersepeda kini kian menjadi tren di masyarakat. "Gowes" menjadi hobi baru sebagian masyarakat untuk menghabiskan waktu rekreasi sekaligus berolahraga.

Di kawasan timur Pulau Jawa, ada spot bersepeda menarik yang patut dicoba. Salah satunya adalah Pantai Pulau Merah yang terletak di Banyuwangi, Jawa Timur.

Bagi Anda pencinta "gowes", Pantai Pulau Merah menjanjikan panorama yang menawan. Di sepanjang perjalanan menuju pantai dengan ombak bagus tersebut, Anda akan disuguhi panorama kawasan agraris nan subur dengan sungai yang bergemericik di sepanjang sisinya.

Beberapa tanjakan jalan dan kelokan bisa menguji ketahanan serta adrenaline Anda dalam bersepeda.

Sekitar lima kilometer menjelang garis pantai, Anda akan menyaksikan hamparan tanah berhektar-hektar yang dijadikan tempat budidaya buah naga (Hylocereus Undatus). Buah naga kini semakin banyak dibudidayakan karena dikenal mempunyai beragam khasiat, mulai dari membantu penyembuhan kanker hingga membantu menjaga kesehatan kulit. (Rully Anwar/mar)

Rully Anwar adalah pewarta warga yang bisa dihubungi lewat Twitter: @rullyanwar

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.