Sukses

Seksinya Calon Pramugari yang Rayakan Kelulusan

Wisuda biasanya identik dengan mengenakan pakaian formal dan toga.

Citizen6, Tiongkok Proses pelantikan kelulusan mahasiswa yang telah menempuh masa belajar pada suatu perguruan tinggi atau wisuda memang identik dengan mengenakan pakaian formal dan toga. Namun, sebuah perguruan tinggi Tiongkok memiliki tradisi unik dalam melepas para pelajarnya. Penasaran? 

Dilansir shanghaiist.com pada Sabtu (9/5/2015), para lulusan aviansi penerbangan di Chengdu, Tiongkok, merayakan kelulusan mereka dengan membuat acara bak pemberiaan penghargaan bagi para seleb.

Acara karpet merah yang bertajuk Cannes Film Festival ini mewajibkan para calon pramugari untuk berpenampilan keren dan anggun dengan gaun karya para desainer ternama. Tak tanggung-tanggung mereka juga lengkap memamerkan beragam mobil mewah.

Wisuda yang berlangsung pada Senin, 4 Mei 2015 lalu ini terlihat sangat mewah. Pasalnya, para calon lulusan aviasi penerbangan ini dijemput dengan iringan mobil Porches dan Maseratis. Tak sampai disitu, saat turun dari mobil para kaum hawa ini langsung mendapat pasangan yang tak kalah keren untuk menemani mereka saat berjalan di red carpet.

Layaknya acara para seleb papan atas, mereka juga melakukan sesi wawancara dengan dua orang presenter. Para calon pramugari ini nampak cantik dengan bermacam-macam gaun nan seksi. Perayaan kelulusan yang kreatif bukan, bagaimana menurut Anda?

(ul)

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini