Sukses

Deretan Hoaks Catut Nama Cristiano Ronaldo, Simak Daftarnya

Hoaks catut nama Cristiano Ronaldo banyak beredar di masyarakat. Hoaks ini menyebar melalui media sosial maupun aplikasi percakapan.

Liputan6.com, Jakarta - Hoaks catut nama Cristiano Ronaldo banyak beredar di masyarakat. Hoaks ini menyebar melalui media sosial maupun aplikasi percakapan.

Lalu apa saja hoaks seputar Cristiano Ronaldo? Berikut beberapa di antaranya:

1. Cek Fakta: Tidak Benar Video Cristiano Ronaldo Tolak Salaman dengan Pemimpin Israel

Beredar di media sosial postingan video Cristiano Ronaldo menolak bersalaman dengan pemimpin Israel. Postingan itu beredar sejak beberapa waktu lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 13 Oktober 2023.

Dalam video diklaim Ronaldo melewati seseorang tanpa bersalaman yang diklaim sebagai pemimpin Israel. Video itu disertai narasi:

"Begitu bencinya cr7 sama pemimpin Israel"

Akun itu juga menambahkan narasi "Video lama tapi masih menyentuh hati, diputar berulang pun ttp tersentuh hati ini melihatnya"

Lalu benarkah postingan video Cristiano Ronaldo menolak bersalaman dengan pemimpin Israel? Simak dalam artikel berikut ini...

2. Cek Fakta: Satir Pengikut Raphael Moeis Punya Pengikut 271 T di Instagram Kalahkan Cristiano Ronaldo

Beredar di media sosial postingan yang mengklaim Raphael Moeis punya pengikut 271 triliun di Instagram mengalahkan Cristiano Ronaldo. Postingan itu beredar sejak awal pekan lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 1 April 2024.

Dalam postingannya terdapat cuplikan layar akun Instagram Cristiano Ronaldo dengan Rapahel Moeis. Di sana terlihat pengikut Ronaldo adalah 626 juta, sementara pengikut Raphael adalah 271 T.

Cuplikan layar itu disertai narasi "Orang Indonesia ini punya followers Instagram lebih banyak dari C.Ronaldo".

Akun itu juga menambahkan narasi "Hanya orang Indonesia ini yang bisa melebihi followers instagram sang mega bintang Cristiano Ronaldo"

Lalu benarkah postingan yang mengklaim Raphael Moeis punya pengikut 271 triliun di Instagram mengalahkan Cristiano Ronaldo? Simak dalam artikel berikut ini...

3. Cek Fakta: Tidak Benar Video Wawancara Cristiano Ronaldo Komentar Soal Penampilan Marselino Ferdinan

Beredar di media sosial postingan video Cristiano Ronaldo mengomentari gaya bermain pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Postingan itu beredar sejak akhir pekan lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 5 Mei 2024.

Dalam postingannya terdapat rekaman video Ronaldo diwawancara dengan terjemahan sebagai berikut:

"Sehebat apapun anda, anda harus bisa bermain secara tim. Anda tidak bisa hanya ingin mencetak gol sendiri karena jika anda hanya membuang peluang"

Akun itu menambahkan narasi "Cristiano Ronaldo Sebut Marselino Sok pemain bintang dan katakan hal ini"

Lalu benarkah postingan video Cristiano Ronaldo mengomentari gaya bermain pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan? Simak dalam artikel berikut ini...

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini