Sukses

Hasil Malaysia Open 2024: Jadi Korban Comeback Wakil India, Jonatan Christie Gagal Rebut Tiket 16 Besar

Tunggal putra bulu tangkis Indonesia Jonatan Christie gagal mengamankan tiket ke babak 16 besar Malaysia Open 2024 usai menjadi korban comeback wakil India Kidambi Srikanth dalam pertarungan yang dihelat Selasa (9/1/2024).

Liputan6.com, Jakarta - Tunggal putra bulu tangkis Indonesia Jonatan Christie gagal mengamankan tiket ke babak 16 besar Malaysia Open 2024 usai menjadi korban comeback wakil India Kidambi Srikanth.

Jojo dipaksa tunduk dalam duel sengit rubber game, 21-12, 18-21, dan 16-21 yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Selasa (9/1/2024) siang WIB.

Jonatan Christie sejatinya tampil gemilang saat game pertama. Meski sempat tersalip di kedudukan 7-8, pebulu tangkis berusia 26 tahun sanggup membalikkan keadaan dan memimpin 11-8 kala interval.

Jojo pun tak butuh waktu terlalu lama untuk menyudahi perlawanan Kidambi. Penggawa Merah Putih sanggup mengunci keunggulan 21-12 di set pembuka yang membuat posisinya lebih nyaman memasuki game kedua.

Sayangnya, alih-alih mencetak keunggulan, Jonatan Christie justru kalah perkasa dibanding Kidambi Srikanth di set selanjutnya. Tunggal putra bulu tangkis Indonesia dipaksa tertinggal 0-4, sebelum Jojo membalas dan berbalik unggul 11-7 saat interval.

Duel alot tersaji mendekati pengujung game kedua. Kidambi Srikanth mampu menyaingi keunggulan Jojo perlahan demi perlahan. Hasilnya, game kedua berhasil dicuri wakil India. Jojo gantian berada di posisi minor 18-21, sehingga permainan berlanjut ke set penentu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Jojo Kandas, Ganda Campuran Rebut 1 Tiket 16 Besar

Jonatan Christie kembali menunjukkan performa menjanjikan di awal game ketiga. Sayangnya, momentum itu hanya bertahan sampai selepas interval. Kidambi Srikanth mampu membalikkan keadaan setelahnya. Wakil Indonesia mau tak mau dipaksa kandas dengan 16-21.

Di sisi lain, ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati sudah lebih dulu tampil di babak 32 besar Malaysia Open 2024.

Mereka berhasil merebut tiket ke fase selanjutnya usai menang atas wakil Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Lohau lewat pertarungan sengit tiga game berdurasi 58 menit, Selasa (9/1/2024), yang menghasilkan skor akhir 21-15, 12-21, dan 21-17.

Adapun setelah ini, Indonesia masih memiliki 4 wakil lain yang bakal mencoba peruntungan di babak 32 besar Malaysia Open 2024. Simak jadwal lengkapnya pada halaman berikut.

3 dari 3 halaman

Jadwal dan Hasil Wakil Indonesia di 32 Besar Malaysia Open 2024

Lapangan 1

Pertandingan 6: Jonatan Christie vs Kidambi Srikanth (India) 21-12, 18-21, 16-21

Pertandingan 7: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)

Pertandingan 13*: Anthony Sinisuka Ginting vs Su Li Yang (Chinese Taipei)

 

Lapangan 2

Pertandingan 3: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman) 21-15, 12-21, 21-17

 

Lapangan 3

Pertandingan 7: Putri Kusuma Wardani vs Han Yue (China)

Pertandingan 9: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Dong Adam/Nyl Yakura (Kanada)

 

Ket: Pertandingan pertama dimulai pukul 08.00 WIB, *Lapangan bisa berubah

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.