Sukses

Bola Ganjil: Ada yang Hilang di Balik Rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Terkuak statistik mengejutkan di balik rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Liputan6.com, Jakarta - Terkuak statistik mengejutkan di balik rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Kerap berseteru ketika sama-sama mengadu nasib di Spanyol, kedua megabintang ternyata tidak pernah bertanding pada partai resmi kala membela negara.

Persaingan Messi dan Ronaldo memuncak saat mereka berkarier di Negeri Matador. Lionel Messi membela Barcelona dan Ronaldo memperkuat Real Madrid.

Keduanya adu tajam dan bergantian memecahkan rekor serta merebut pemain terbaik pada periode 2009 hingga 2017.

Namun, Messi dan Ronaldo tidak ditakdirkan berduel bersama tanah kelahiran. Timnas Argentina dan Portugal tercatat bertemu delapan kali sejak 1928, tapi semuanya berstatus uji coba alias persahabatan.

Kedua pemain bertanding dua kali, pertama pada 9 Februari 2011. Bermain di Jenewa, Swiss, Ronaldo mencetak gol untuk membantu Portugal menyamakan kedudukan 1-1. Namun, dia ditarik keluar pada menit ke-61. Messi yang tampil penuh kemudian memastikan kemenangan La Albiceleste melalui penalti di menit akhir pertandingan.

Messi dan Ronaldo kembali bersua bersama timnas, kali ini di Manchester, Inggris, pada 18 November 2014. Kali ini keduanya sama-sama hanya merumput 45 menit, dengan Timnas Portugal memetik kemenangan melalui gol Raphael Guerreiro.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Italia dan Kolombia Bahkan Tidak Pernah Bertemu

Duel besar sepak bola lain yang tidak pernah terjadi di ajang resmi tidak sebatas Argentina kontra Portugal. Italia dan Kolombia, Prancis dan Amerika Serikat, Argentina dan Senegal, serta Kroasia dan Amerika Serikat bahkan tidak pernah bertanding satu sama lain. Padahal kedua negara saat ini masuk 20 besar peringkat FIFA.

Daftarnya juga panjang jika membicarakan level klub. Salah satunya melibatkan Real Madrid dan Nottingham Forest. Kedua klub total merebut 16 gelar Piala/Liga Champions. Tapi mereka tidak pernah melawan di turnamen resmi.

3 dari 3 halaman

Hilangnya Duel Besar di Kompetisi Antarklub Eropa

Melihat lebih dari 40 edisi Piala/Liga Champions, ternyata ada banyak klub yang juga belum pernah bertarung satu sama lain pada ajang kompetitif.

AC Milan vs Valencia, Liverpool vs Feyenoord Rotterdam, Atletico Madrid vs Glasgow Rangers, Valencia vs Benfica, Juventus vs PSV Eindhoven, dan PSV Eindhoven vs Glasgow Celtic.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini