Sukses

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2022: Hadapi Thailand di Laga Ketiga

Thailand jadi lawan ketiga Indonesia di Piala AFF U-19 2022. Kedua tim akan bertemu di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu malam (6/7/2022).

Liputan6.com, Jakarta Langkah timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2022 masih terbilang mulus. Setelah sempat ditahan imbang 0-0 oleh Vietnam di laga perdana, Garuda Nusantara bangkit dan mengalahkan Brunei Darussalam 7-0, Senin (4/7/2022). 

Tambahan tiga angka membuat peluang Timnas Indonesia U-19 untuk melaju ke babak semifinal tetap terbuka. Saat ini, Garuda Nusantara sudah mengoleksi 4 poin dari dua laga dan berada di urutan kedua pada papan klasemen Grup A. Sementara Thailand menempati urutan pertama dengan 6 pon dan Vietnam di tempat ketiga dengan 4 poin.

Meski demikian, perjalanan belum berakhir. Pasukan Shin Tae-yong harus mampu menjaga performanya di laga-laga berikutnya demi mengamankan tempat di posisi dua teratas yang menjadi syarat untuk melaju ke babak semifinal.

Sejauh ini, masih ada tiga tim yang akan berhadapan dengan Garuda Nusantara. Mereka adalah, Thailand,  Myanmar, dan Filipina. Dari ketiga tim ini, Thailand terbilang menjadi tim terkuat dengan dua kemenangan beruntun. Di laga perdana, Thailand sukses Filipina 1-0 sebelum kemudian membenamkan Myanmar dengan skor 3-0. 

Thailand jadi lawan ketiga Indonesia di Piala AFF U-19 2022. Kedua tim akan bertemu di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu malam (6/7/2022). Duel ini bisa disaksikan secara langsung melalui Indosiar dan Live Streaming di Vidio.

Setelah bertemu Thailand, Garuda Nusantara selanjutnya akan berhadapan dengan Myanmar dan Filipina. Kapan partai-partai ini digelar? Jangan lewatkan informasi selengkapnya pada halaman selanjutnya.   

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-19

Rabu (6/7/2022)

20.00 WIB: Timnas Indonesia U-19 Vs Thailand U-19

Jumat (8/7/2022)

20.00 WIB: Filipina U-19 Vs Timnas Indonesia U-19

Minggu (10/7/2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Myanmar U-19

Seluruh pertandingan bakal disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan Live Streaming di Vidio

3 dari 4 halaman

Klasemen Sementara Grup A

Piala AFF U-19 2022 dibagi ke dalam dua grup. Indonesia berada di grup A yang terdiri dari 6 peserta. Lima peserta lainnya adalah Vietnam, Brunei Darussalam, Filipina, Myanmar, dan Thailand.

Sementara Grup B hanya dihuni 5 peserta, yakni Kamboja, Laos, Malaysia, Singapura, dan Timor Leste. Dua tim teratas dari masing-masing grup selanjutnya akan bertarung di babak semifinal.  

Di grup A, Indonsia yang mengantongi satu hasil imbang dan sekali menang berada di urutan kedua disusul Vietnam di peringkat ketiga. Sementara posisi pertama ditempati Thailand dengan 6 poin. 

Kemenangan dengan gol sebanyak-banyaknya juga sangat penting bagi masing-masing tim karena  Piala AFF U-19 2022 mengutamakan selisih gol ketimbang rekor pertemuan saat ada poin yang sama.

Peringkat-Negara-Main-Menang-Imbang-Kalah-Gol-Poin

1. Thailand 2 2 0 0 4-0 6

2. Indonesia 2 1 1 0 7-0 4

3. Vietnam 2 1 1 0 4-1 4

4. Myanmar 2 1 0 1 7-3 3

5. Filipina 2 0 0 2 1-5 0

6. Brunei 2 0 0 2 0-14 0

4 dari 4 halaman

Pesta Gol

Sementara itu, Timnas Indonesia berhasil pesta gol ke gawang Brunei Darussalam pada laga kedua grup A Piala AFF U-19 2022. Bertanding di Stadion Patriot, Bekasi, Senin (4/7/2022), Garuda Nusantara menang dengan skor 7-0. 

Hokky Caraka jadi bintang dengan melesakkan empat gol. Dia mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-2, 14, 18, dan 45+2. Ronaldo Kwateh ('11) dan Arkhan Fikri ('20) menyumbang gol lain bagi timnas U-19 di babak pertama.

Selepas jeda, Shin Tae-yong menarik Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan karena pertimbangan rotasi dan padatnya jadwal kompetisi.

Meski personel berganti, timnas U-19 Indonesia terus menggempur pertahanan Brunei. Sayang, dari sekian banyak peluang, hanya satu gol tercipta melalui Alfriyanto Nico ('61).

Hasil ini merupakan kemenangan pertama timnas U-19 di turnamen. Sebelumnya mereka ditahan Vietnam tanpa gol pada penampilan perdana di Piala AFF U-19 2022, Sabtu (2/7/2022).

Marcell Januar dan kawan-kawan selanjutnya menghadapi Thailand, Rabu (6/7/2022).

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.