Sukses

Euro 2020 / 2021 : Rusia Siap Ladeni Belgia, Main Maksimal demi Poin Pertama

Rusia akan membuka Euro 2020 / 2021 dengan meladeni Belgia di St. Petersburg, Minggu (13/6/2021) dinihari WIB.

Liputan6.com, Saint Petersburg - Rusia akan membuka Euro 2020 / 2021 dengan meladeni Belgia di St. Petersburg, Minggu (13/6/2021) dinihari WIB. Pelatih Rusia, Stanislav Cherchesov meminta timnya bermain maksimal untuk mengimbangi kualitas Belgia.

"Kami harus bermain maksimal untuk bisa sukses nanti," kata Cherchesov seperti dilansir situs resmi UEFA.

Rusia harus siaga sejak menit awal di laga melawan Belgia. Maklum, Belgia bukan tim yang bisa dihadapi dengan setengah hati.

Kualitas pemain asuhan Roberto Martinez itu satu level di atas Rusia. Selain itu, Belgia juga punya rekor mentereng atas sang lawan dalam tujuh pertemuan terakhir (5 menang, 2 imbang).

"Belgia punya 18 pemain yang bermain di Piala Dunia 2018. Mereka jelas tim yang kuat," ujar Cherchesev.

"Kami melawan mereka dalam beberap laga terakhir dan semua laga itu sangat menghibur," ujarnya menambahkan.

 

Saksikan Video Euro 2020 / 2021 di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tidak Gentar

Sementara itu, striker Rusia Artem Dzyuba memastikan timnya tidak dalam tekanan menghadapi Belgia. Meskipun, Dzyuba mengakui Rusia sedikit gugup.

"Mungkin ada sedikit rasa gugup, tetapi saya tidak merasa ada tekanan. Kami telah menganalisa semua pertandingan dan tahu apa yang harus kami lakukan," ujarnya mengakhiri.

3 dari 3 halaman

Jadwal Grup B Euro 2020 / 2021

Grup B

12 Juni 2021 Denmark vs Finlandia (Parken Stadium, Kopenhagen, 23.00 WIB)

13 Juni 2021 Belgia vs Rusia (Krestovsky Stadium, Saint Petersburg, 02.00 WIB)

16 Juni 2021 Finlandia vs Rusia (Krestovsky Stadium, Saint Petersburg, 02.00 WIB)

17 Juni 2021 Denmark vs Belgia (Parken Stadium, Kopenhagen, 23.00 WIB)

22 Juni 2021 Rusia vs Denmark (Parken Stadium, Kopenhagen, 02.00 WIB)

22 Juni 2021 Finlandia vs Belgia (Krestovsky Stadium, Saint Petersburg, 02.00 WIB)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.