Sukses

Feby-Ikhsan Dapat PR Khusus dari Pelatih Arema FC

Feby Eka Putra dan Muhammad Miftahul Ikhsan jadi dua pemain terakhir yang bergabung dengan Arema FC untuk Shopee Liga 1 2020.

Liputan6.com, Malang - Feby Eka Putra dan Muhammad Miftahul Ikhsan jadi dua pemain terakhir yang bergabung dengan Arema FC untuk Shopee Liga 1 2020. Kedua pemain itu mendapat tugas tambahan dari tim pelatih karena harus mengejar ketertinggalan kondisi fisik dari punggawa Singo Edan lainnya.

Mereka merupakan pemain yang bergabung dengan status pinjaman. Feby sendiri bergabung pada 26 Februari dari Persija Jakarta, sedangkan Ikhsan dua hari setelahnya dari Borneo FC.

Kondisi fisik keduanya tentu tidak sama dengan pemain Arema FC lainnya yang sudah lebih dulu mengikuti latihan sejak 16 Januari lalu. Menurut keterangan asisten pelatih, Charis Yulianto keduanya masih harus melakukan sesi tambahan meskipun sudah siap.

"Saya pikir, secara fisik, Feby dan Ikhsan sudah siap. Untuk kondisi fisik ini, termasuk kekuatan otot, setiap latihan selalu dimaintain oleh Coach Marcos. Biasanya ada latihan tambahan sebelum atau sesudah latihan,” jelas Charis melalui Wearemania.net.

Feby Eka Putra dan Muhammad Miftahul Ikhsan diminta untuk cepat beradaptasi dengan punggawa Arema FC lainnya. Menurut Charis Yulianto, hal itu penting dilakukan bagi pemain yang baru saja bergabung.

Saksikan Video Arema FC di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Lebih Mengenal Arema FC

Sebagai pemain anyar, keduanya harus saling mengenal dengan pemain Arema FC lainnya. Minimal, mereka harus mengetahui nama setiap pemain agar komunikasi di lapangan berjalan lancar.

“Mereka harus beradaptasi dengan pemain Arema lainnya, ini yang jadi PR keduanya. Sebagai pemain baru, apalagi pemain muda, biasanya agak canggung. Kalau PR kami, akan ada pendekatan pribadi dengan si pemain,” terang Charis.

3 dari 3 halaman

Tantang Persib

Arema FC akan menjamu Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Minggu 8 Maret mendatang. Laga ini akan digelar pukul 15.30 WIB setelah resmi dilakukan perubahan jadwal karena izin keamanan.

(Balwa Ramadhan/Mg)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.