Sukses

Selain Juara, Brasil Juga Dominasi Penghargaan Individu Copa America 2019

Brasil juga sukses meraih tim paling fair play di Copa America 2019. Padahal pada Copa America 2016, Brasil sama sekali tak meraih gelar apapun.

Liputan6.com, Jakarta - Brasil tak hanya sukses menjadi juara Copa America 2019. Mereka juga memborong seluruh penghargaan yang ada dalam turnamen sepak bola paling bergengsi di Amerika Selatan tersebut.

Menjadi tuan rumah, Brasil tak menyia-nyiakan kesempatannya. Mereka menjadi kampiun tanpa terkalahkan di fase grup.

Di laga final Copa America 2019, Tim Samba menang 3-1 atas Peru, Minggu (7/7/2019) atau Senin dinihari WIB.

Tiga gol Brasil dilesakkan oleh Everton, Gabriel Jesus, dan Richarlison. Sementara Peru hanya membalas melalui Paolo Guerrero.

Tak hanya itu, Brasil juga meraih sukses untuk penghargaan individu. Gelar top scorer Copa America 2019 diraih oleh strikernya, Everton.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Penghargaan Lain

Sementara gelar pemain terbaik diraih oleh bek Brasil, Dani Alves. Demikian juga kiper terbaik yang diraih oleh Alisson.

Brasil juga sukses meraih tim paling fair play di Copa America 2019. Padahal pada Copa America 2016, Brasil sama sekali tak meraih gelar apapun.

Berikut daftar lengkap peraih gelar Copa America 2019:

3 dari 3 halaman

Daftar Lengkap Penghargaan

Juara: Brasil

Top scorer: Everton (Brasil), Paolo Guerrero (Peru)

Pemain terbaik: Dani Alves (Brasil)

Kiper terbaik: Alisson (Brasil)

Fair play award: Brasil

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.