Sukses

Liga Champions: 5 Bintang yang Pernah Berkostum MU dan Barcelona

MU dan Barcelona akan berduel di ajang Liga Champions.

Jakarta - Barcelona dan Manchester United (MU) akan berduel di leg pertama babak delapan besar Liga Champions Rabu (10/04/19) atau Kamis dini hari WIB. Lionel Messi dan kolega akan bertamu terlebih dulu ke markas MU di Stadion Old Trafford.

Pertemuan antara Barcelona dengan MU sebelumnya selalu berjalan sengit. Kendati demikian, ada beberapa pemain yang pernah menjadi bagian dari mereka dalam sepanjang kariernya.

Barcelona dan MU sendiri masuk jajaran besar di persaingan elite dunia. Keduanya banjir prestasi dan selalu disesaki pemain bintan. Barcelona pelanggan juara La Liga, sedangkan Manchester United mendominasi pentas Premier League.

Barcelona sudah memenangkan Liga Champions sebanyak lima kali dan gelar La Liga 25 kali.

Sementara itu, United meraih Liga Champions tiga kali dan gelar Premier League 20 kali.

Berikut ini lima bintang yang pernah membela Barcelona dan MU seperti dilansir Sportskeeda.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Henrik Larsson

Henrik Larsson adalah striker asal Swedia. Dia bergabung dengan Barcelona pada 2004 dan menghabiskan beberapa musim di sana. Dia juga membantu Barca memenangkan satu gelar Liga Champions dan dua gelar LaLiga. Larsson mencetak 19 gol dalam 59 pertandingan untuk raksasa Catalan.

Larsson membantu Barca memenangkan Liga Champions pada 2006 ketika mereka mengalahkan Arsenal 2-1 di Paris. Dia memberikan assist untuk kedua gol tersebut di final dan bisa dibilang sebagai pemain terbaik Barcelona di pertandingan tersebut.

Larsson bergabung dengan United dengan status pinjaman pada 2007 dan menghabiskan satu musi di sana. Dia bermain bersama pemain seperti Cristiano Ronaldo, Ryan Giggs, dan Wayne Rooney, dan mencetak tiga gol dalam 13 pertandingan untuk United. Dia juga memenangkan gelar Premier League bersama mereka sebelum meninggalkan klub pada 2008.

  

3 dari 6 halaman

Gerard Pique

Gerard Pique muncul dari akademi Barcelona dan bergabung dengan United ketika masih remaja pada tahun 2004. Namun, ia gagal menggeser dominasi Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand di jantung pertahanan Setan Merah.

Namun, Pique memperkuat United sampai 2008 dan memenangkan satu gelar Liga Champions dan satu gelar Premier League bersama mereka. Dia memainkan 23 pertandingan untuk United dan mencetak dua gol. Pique meninggalkan klub pada 2008 dan kemudian kembali ke Barcelona.

Pique kemudian menjelma menjadi salah satu bek tengah terbaik di dunia selama hampir satu dekade. Pique sudah memenangkan tiga Liga Champions dan tujuh gelar La Liga bersama Barcelona. Dia juga sudah mencetak 46 gol dalam 487 pertandingan untuk mereka.

4 dari 6 halaman

Zlatan Ibrahimovic

Striker Swedia ini bergabung dengan Barcelona dari Inter Milan pada 2009 dengan ditukar Samuel Eto'o. Namun, Ibrahimovic hanya bertahan satu musim saja di Barcelona.

Meskipun begitu, ia mampu mencetak 22 gol dari 46 pertandingan untuk mereka. Perselisihannya dengan pelatih Josep Guardiola saat itu membuatnya harus angkat kaki dari klub. Ia memenangkan satu gelar La Liga sebelum meninggalkan Barca.

Ibra bergabung dengan Manchester United saat berusia 35 tahun pada 2016 dan membantu mereka memenangkan Liga Eropa dan Piala Liga di bawah Jose Mourinho. Dia mencetak 29 gol dalam 53 pertandingan untuk United selama dua musim.

5 dari 6 halaman

Victor Valdes

Victor Valdes adalah produk akademi La Masia dan menjadi kiper Barcaelona pada akhir 2000-an dan awal 2010-an. Dia memenangkan tiga Liga Champions dan lima gelar La Liga bersama mereka. Valdes memainkan 535 pertandingan untuk mereka dalam 12 musim.

Valdes adalah kiper yang bagus dan mampu memastikan Barcelona tidak kebobolan banyak gol. Kedatangan Claudio Bravo memaksanya untuk meninggalkan klub pada 2014 dan bergabung dengan Manchester United.

Namun, Valdes hanya bermain dalam dua pertandingan untuk United dan hanya menjadi penghangat bangku cadangan selama di Old Trafford. Dia meninggalkan United pada tahun 2016.

6 dari 6 halaman

Alexis Sanchez

Penyerang Chile ini direkrut oleh Barcelona pada 2011 dan bermain di sana hingga 2014. Pada performa terbaiknya, Sanchez adalah salah satu penyerang terbaik di dunia dan ia memenangkan satu gelar La Liga bersama Barca.

Namun, ia harus bersaing dengan pemain-pemain seperti David Villa dan Pedro Rodriguez di starting XI Barcelona. Meskipun begitu, ia berhasil mencetak 47 gol dalam 141 pertandingan untuk Barca. Sanchez kemudian hengkang ke Arsenal pada 2014 dan juga cukup sukses bersama The Gunners.

Dia bergabung dengan United dari Arsenal pada 2018 tetapi belum bisa menunjukkan performa terbaiknya untuk Setan Merah. Dia kalah bersaing dengan pemain-pemain seperti Anthony Martial, Jesse Lingard dan Marcus Rashford di United dan hanya mencetak 5 gol dalam 41 pertandingan untuk mereka.

Sumber: Bola.net

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.