Sukses

Bek Muda MU Ketagihan Jadi Starter

Diogo Dalot tampil sebagai starter saat MU menjamu Arsenal di Old Trafford.

Liputan6.com, Jakarta - Bek muda Diogo Dalot, ketagihan menjadi starter Manchester United (MU). Dalot senang setelah mendapat kepercayaan tampil sejak menit pertama saat MU menjamu Arsenal. 

Sejak didatangkan dari FC Porto musim panas lalu, Dalot jarang sekali tampil. Cedera kambuhan membuatnya masih belum bisa berkontribusi banyak bagi Setan Merah.

Namun dua hari lalu, Dalot akhirnya menjalani debutnya sebagai starter bersama MU. Dia dipercaya tampil selama 90 menit saat MU menjamu Arsenal di Old Trafford, Kamis (6/12). 

Sayang, MU gagal memetik tiga poin saat bertarung di depan publiknya. Arsenal yang tengah on fire mampu memaksa tuan rumah bermain imbang dengan skor 2-2. 

Dalot sendiri berharap ia bisa mendapatkan kesempatan lebih banyak di MU di masa depan.

"Saya sangat senang bisa bermain 90 menit pertama saya di Premier League," buka Dalot kepada halaman resmi Manchester United.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Laga Besar

Dalot sendiri tidak menyangka bahwa ia akan menjalani start pertamanya di partai krusial seperti melawan Arsenal.

Sang pemuda menyebut bahwa menjadi starter di laga melawan Arsenal adalah sebuah pencapaian besar sehingga ia berharap bisa mencicipi pertandingan-pertandingan besar seperti itu di masa depan.

"Bagi saya, bermain di pertandingan melawan Arsenal adalah sebuah pencapaian bagi saya. Saya sendiri akan lebih senang jika kami memenangkan pertandingan itu, namun saya berharap saya bisa memainkan partai-partai seperti ini lebih banyak lagi."

 

3 dari 3 halaman

Tempa Diri

Dalot juga menegaskan bahwa dirinya saat ini masih belum berada dalam kondisi optimal untuk bermain di Premier League. Untuk itu ia berjanji akan bekerja lebih keras agar bisa siap menghadapi tim-tim kuta EPL.

"Saya masih perlu beradaptasi, mengingat saya bermain di tim yang besar dan saya juga bermain di Liga yang baru di bawah kepemimpinan pelatih yang baru."

"Saya pikir saya bisa beradaptasi dengan Liga ini. Saya bisa menyesuaikan permainan saya sehingga ketika pelatih membutuhkan saya maka saya selalu siap untuknya." tandasnya.

Dalot diperkirakan akan kembali menjadi starter saat Manchester United menghadapi Fulham besok malam.

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

Sumber: Bola.net

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Diogo Dalot

  • Bola.net