Sukses

Masa Depan Ramsey di Arsenal Masih Belum Jelas

Ramsey kontraknya di Arsenal akan habis akhir musim nanti.

Liputan6.com, Jakarta Gelandang Aaron Ramsey kemungkinan akan hengkang dari Arsenal Januari 2019 nanti. Masa depan Ramsey belum jelas karena negosiasi kontrak baru menemui jalan buntu.

Kontrak pemain 27 tahun itu bersama Arsenal akan habis akhir musim ini. Arsenal sebenarnya ingin memperpanjang kontrak Ramsey, akan tetapi permintaan sang pemain membuat pusing Meriam London. 

London Evening Standard melaporkan Ramsey meminta kenaikkan gaji signifikan. Saat ini gaji pria Wales itu sebesar 110.000 pound per pekan.

Ramsey meminta Arsenal menggandakan gajinya jika ingin dirinya memperpanjang kontrak. Tapi Arsenal tidak sanggup memenuhi permintaan Ramsey.

Negosiasi kontrak baru pun diperkirakan tidak akan selesai dalam waktu dekat. Malah ada kemungkinan Ramsey dilego Januari nanti jika tak juga tercapai kesepakatan.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Chelsea dan MU

Jika terus dipertahankan sampai akhir musim, Ramsey bisa pergi dengan gratis musim panas 2019. Sejauh ini banyak klub yang tertarik memakai jasa Ramsey.

Manchester United dan Chelsea kabarnya sangat berminat merekrut eks pemain Cardiff City tersebut.

Ramsey merupakan salah satu pemain penting Arsenal sejak bergabung tahun 2008. Ramsey sudah membuat 59 gol dan 57 assists dalam 333 penampilan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Aaron Ramsey adalah seorang pemain bola yang tergabung di klub Arsenal
    Aaron Ramsey adalah seorang pemain bola yang tergabung di klub Arsenal

    Aaron Ramsey

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal