Sukses

Timnas Italia Dapat Kabar Buruk Jelang Lawan Swedia

Timnas Italia kemungkinan tidak bisa menurunkan Zaza.

Liputan6.com, Roma- Kabar buruk menghampiri timnas Italia jelang laga play-off Piala Dunia 2018 melawan Swedia. Striker Simone Zaza kemungkinan harus absen akibat cedera.

Pria plontos tersebut mengalami cedera lutut. Zaza terpaksa absen pada sesi latihan bersama Gli Azzurri, Kamis (9/11/2017). 

Meski begitu, Zaza tetap dibawa dalam skuat Italia yang akan terbang ke Swedia untuk melakoni leg pertama. Namun, Sky Sport Italia mengklaim Zaza mustahil main sejak menit awal.

Jika Zaza benar-benar tidak bisa main, pelatih Giampiero Ventura bakal semakin pusing. Dia memiliki masalah di lini depan ketika bersua Swedia.

Penyerang Andrea Belotti baru saja kembali dari cedera. Hingga kini, masih belum jelas siapa yang akan menjadi tandem bagi Ciro Immobile di lini depan timnas Italia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Zaza Gemilang di Valencia

Zaza baru kali ini dipanggil membela timnas Italia lagi sejak putaran final Piala Eropa 2016. Zaza kembali dipanggil setelah tampil cemerlang bersama Valencia.

Eks pemain Juventus itu musim ini sudah membuat sembilan gol di La Liga. Zaza jadi salah satu kunci sukses Valencia berada di papan atas klasemen La Liga.

3 dari 3 halaman

Bintang Valencia

Valencia musim ini secara luar biasa berhasil menempel pemuncak klasemen Barcelona. El Che belum terkalahkan di musim 2017-2018.

Dari 11 laga yang sudah dilakoni, Valencia berhasil menang delapan kali dan imbang tiga kali. Mereka juga sangat produktif dengan sudah membuat 30 gol seperti Barcelona.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Tim Nasional Italia merupakan salah satu negara yang sukses meraih banyak gelar di berbagai kompetisi internasional
    Tim Nasional Italia merupakan salah satu negara yang sukses meraih banyak gelar di berbagai kompetisi internasional

    Timnas Italia