Sukses

Bek Muda Everton Minta Dijual ke Chelsea

Chelsea sudah mengajukan tiga penawaran kepada Everton untuk John Stones.

Liputan6.com, Liverpool - Sudah tiga penawaran diajukan Chelsea kepada Everton untuk mendapatkan John Stones, salah satunya 30 juta pound. Namun, ketiga penawaran tersebut dengan tegas ditolak Everton, yang bersikeras bek berusia 21 tahun tersebut tidak dijual.

Akan tetapi, Stones dikabarkan telah mengajukan permintaan kepada manajemen Everton untuk segera menjualnya. Menurut sumber Sky Sports, Selasa (25/8/2015), Stones ingin pindah ke Chelsea.

Bek muda Everton John Stones disarankan tolak tawaran Chelsea (FABRICE COFFRINI / AFP)

Manajer Everton Roberto Martinez ingin Stones tetap di Goodison Park musim ini dan menolak menjawab pertanyaan tentang permintaan transfer yang diajukan pemainnya itu. "Tidak ada komentar soal itu," kata Martinez.

"Sekali lagi, itu selalu pertanyaan yang sama dan selalu jawaban sama."

"Saya tahu itu adalah tugas Anda untuk terus bertanya pertanyaan yang sama dan sayangnya itu adalah tugas saya dalam hal ini untuk selalu memberikan jawaban sama," pungkasnya. (Bog/Ian)

Baca juga:

Selesai Tes Medis, Balotelli Bakal Lengkapi Trio BAB di Milan

Mengenal Lebih Dekat Pebasket Cantik Hanum Fasya

Van Gaal Tendang De Gea dari Skuat Liga Champions

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Everton adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Liverpool, Inggris.
    Everton adalah klub sepak bola yang berasal dari kota Liverpool, Inggris.

    Everton

  • John Stones adalah seorang bek tengah teremahal di dunia setelah Manchester City menebusnya dengan harga sebesar 47.5 juta poundsterling
    John Stones adalah seorang bek tengah teremahal di dunia setelah Manchester City menebusnya dengan harga sebesar 47.5 juta poundsterling

    John Stones

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea