Sukses

Tes Antigen Acak di 4 Stasiun, 5 Penumpang KRL Ditemukan Reaktif Covid-19

KAI Commuter mengimbau pengguna khususnya di stasiun-stasiun lokasi tes acak antigen untuk mengikuti layanan gratis ini.

Liputan6.com, Jakarta - PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) melakukan tes acak antigen Covid-19 pada Selasa (22/6/2021). Tes ini dilakukan secara serentak di empat stasiun KRL antara lain Stasiun Bogor, Bekasi, Cikarang, dan Tangerang. 

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mencatat, sebanyak 80 orang di empat stasiun mengikuti tes acak antigen. Hasilnya, lima orang diantaranya reaktif dan tidak diizinkan untuk melanjutkan perjalanan. Data kelima orang tersebut kemudian akan dilaporkan ke Puskesmas setempat.

"Pelaksanaan tes acak antigen sore hari ini akan kembali berlanjut di Stasiun Tanah Abang dan Manggarai akan digelar sore nanti mulai pukul 15.30 WIB," ungkap Anne melalui siaran pers, Selasa (22/6/2021).

Sementara itu KAI Commuter mencatat jumlah pengguna KRL hingga pukul 11.00 WIB ada 164.151 orang atau berkurang sekitar 15 persen dibanding Senin (21/6) kemarin di waktu yang sama yang mencapai 192.610 orang. Kondisi seluruh stasiun pun terpantau lancar dan tetap kondusif.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dianjurkan Ikut

KAI Commuter mengimbau pengguna khususnya di stasiun-stasiun lokasi tes acak antigen untuk mengikuti layanan gratis ini. Layanan tambahan ini berlangsung hingga Minggu, 27 Juni 2021 mendatang.

KAI Commuter juga mengajak para pengguna yang masih melalukan perjalanan dengan kondisi fit. Tetap terapkan protokol kesehatan seperti memakai masker tiga lapis, menjaga jarak, mencuci tangan, serta menjauhi kerumunan. Jangan memaksakan diri naik apabila kondisi KRL sudah memenuhi kuota.

Informasi lengkap seputar layanan KAI Commuter dapat disimak melalui media sosial @commuterline dan call center 021-121.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.