Sukses

4 Cara Mengukur Kesuksesan Bisnis Anda

Terkadang pendapatan yang tinggi menjadi tolak ukur kesuksesan suatu bisnis, ternyata hal tersebut tidak sepenuhnya benar.

Liputan6.com, Jakarta - Kebanyakan orang mengukur kesuksesan suatu bisnis, ketika bisnis tersebut telah menghasilkan untung besar. Namun hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Ada beberapa hal yang menjadikan suatu bisnis atau pembisnis dikatakan berhasil.

Apakah Anda termasuk salah satu yang mengukur kesuksesan dari uang? Sebaiknya Anda mengubah pola berpikir tersebut, berikut adalah 4 cara untuk mengukur kesuksesan bisnis Anda yang dilansir pada laman Life Hack:

1. Mencapai semua tujuan bisnis Anda

Mengetahui dan mencapai tujuan bisnis Anda adalah hal terpenting. Bisnis Anda dapat mencapai kesuksesan, apabila Anda mengetahui terlebih dahulu apa tujuan atau pencapaian apa yang akan perusahaan capai.

Pencapaian dalam bisnis biasanya tidak jauh-jauh dari seberapa besar keuntungan yang didapat, seberapa banyak penilaian pelanggan Anda atas layanan yang telah perusahaan diberikan, mengurangi kegagalan produk, dan masih banyak lagi. Tentunya untuk mencapai ini semua tidaklah mudah, karen tidak ada kesuksesan yang diraih dengan mudah.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2. Sejauh mana perkembangan bisnis Anda

Bisnis layaknya sebagai 'anak kecil' dan Anda adalah 'orang tua', untuk itu Anda harus membesarkannya, membantunya melewati masa-masa sulit, serta melihatnya berkembang hingga dewasa.

Hal itu semua dapat menjadi tolak ukur untuk kesuksesan yang telah Anda raih, karena dalam prosesnya Anda telah berhasil memberikan kehidupan dan kekayaan terhadap karyawan, menjadi pemegang saham dalam komunitas bahkan negara.

3. Turnover karyawan yang rendah

Jumlah turnover karyawan menjadi angka yang tertinggi selama satu dekade ini. Anda dapat dikatakan sukses jika, tingkat turnover karyawan di perusahaan berada di level terendah.

Hal ini berarti, perusahaan atau bisnis Anda memiliki lingkungan yang baik, sehat dan nyaman bagi para karyawan Anda sehingga mereka tidak memiliki keinginan untuk mengundurkan diri sedikitpun.

4. Apakah perusahaan Anda sudah dapat beramal?

Berbagi atau beramal menjadi tolak ukur untuk kesuksesan Anda. Karena dengan berbai sama saja Anda telah membantu orang lain untuk lebih merasakan hidup yang lebih bahagia, aman, dan nyaman.

Hal ini sama saja telah membuktikan bahwa pendapatan bisnis yang Anda jalani sudah tinggi karena tidak merasa kekurangan sehingga dapat berbagi untuk yang lainnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini