Sukses

Untung Rugi Investasi Ruko bagi Pemula

Sebelum berinvestasi ruko, ada baiknya memahami untung rugi berinvestasi ruko bagi pemula. Berikut uraiannya.

Liputan6.com, Jakarta Orang-orang berpendapat kalau properti merupakan investasi paling populer dan menguntungkan. Banyak yang melirik investasi properti karena menggiurkan.

Pasalnya, nilai properti cenderung naik dan memberi keuntungan. Uang bisa mengalir dari rumah, apartemen, dan kondominium milik Anda. Properti pun punya nilai jual yang tinggi dan tidak pernah turun.

Selain apartemen dan rumah, investasi ruko pun tak kalah menggiurkan dalam memberi keuntungan. Selain bisa dihuni layaknya rumah dan apartemen, ruko pun bisa menjadi tempat untuk membuka usaha atau kantor.

Seperti ditulis Swara Tunaiku, Sabtu (3/3/2018), untuk berinvestasi dalam bentuk ruko, dibutuhkan rencana jangka panjang terkait penggunaannya. Apakah untuk membuka bisnis atau kantor sendiri, atau disewakan kepada orang lain. Semua rencana jangka panjang itu tentu saja bertujuan untuk pengembalian modal saat investasi ruko.

Sebelum berinvestasi ruko, ada baiknya memahami untung rugi berinvestasi ruko bagi pemula. Berikut adalah kelebihan dan kekurangan investasi dalam bentuk ruko.

Kelebihan:

Bila mengontrak atau menyewa ruko, maka harus menyewa minimal 2 tahun. Pertimbangkan usaha yang bisa mengembalikan modal dan menghasilkan keuntungan dalam jangka waktu tersebut.

Pada umumnya, sebuah bisnis perlu lebih dari setahun untuk balik modal. Dengan demikian, dalam jangka waktu 2 tahun, penyewa ruko bisa mendapatkan keuntungan sebelum masa penyewaan ruko berakhir.

Jangka waktu kontrak paling dianjurkan untuk menyewa ruko adalah 2 tahun. Dalam periode itu, Anda dapat memperoleh best price atau harga kontrak paling menguntungkan.

Bila ruko disewakan kembali, biasanya penyewa akan menambah masa kontrak saat bisnis mereka berjalan baik. Hal ini bakal memberikan keuntungan juga untuk Anda.

Meningkatnya jumlah wirausaha di Indonesia berpengaruh pada permintaan ruko yang semakin tinggi. Dengan demikian, bila ingin berinvestasi pada ruko, Anda tidak akan menemui kesulitan dalam mencari target pasar.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kekurangan

Lokasi, tingkat ekonomi, dan kemudahan akses adalah tiga hal yang memengaruhi harga sebuah ruko. Biasanya, banyak orang berminat pada ruko yang terletak di pinggir jalan raya dan dekat dengan jalan utama, serta berada di sekitar kawasan industri dan kota. Oleh sebab itu, mata Anda harus jeli memilih ruko yang sesuai kriteria itu. Jangan sampai Anda membeli ruko yang ternyata aksesnya sulit.

Anda juga harus mempertimbangkan kondisi ekonomi di lingkungan ruko yang Anda sasar. Bila terletak di daerah pusat ekonomi, tentu harganya akan berlipat-lipat dibandingkan dengan ruko yang berada di pinggir kota atau jauh dari aktivitas pusat ekonomi.

 

3 dari 3 halaman

Tips investasi ruko

Anda mungkin bertanya-tanya tentang cara dan waktu yang tepat untuk memulai invesasi ruko. Berikut adalah tipsnya.

- Usahakan untuk selalu memilih ruko yang terletak di daerah strategis. Misalnya, ruko di dekat pusat kegiatan ekonomi, dekat jalan raya, atau di daerah kota.

- Usahakan untuk membeli ruko dengan harga sewajarnya. Jangan malu untuk meminta diskon.

- Anda bisa menggunakan cerdik dengan berinvestasi pada ruko dengan modal dari orang lain. Misalnya, Anda bisa memakai dana KPR (Kredit Kepemilikan Rumah) untuk membeli ruko yang Anda incar. Jangan sungkan untuk meminta diskon dan beberapa kemudahan saat bertransaksi.

- Selalu bandingkan harga sewa ruko satu dengan yang lain. Selain itu, Anda juga bisa mencari tahu harga ruko yang Anda incar. Bisa jadi di waktu depan Anda menyewakan ruko yang Anda beli.

- Hitunglah return of investment (ROI) dan break even point (BEP) saat hendak membeli ruko. Hal ini bisa berguna agar Anda membandingkan harga sewa ruko dengan cicilan yang wajib Anda bayar setiap bulan.

Semoga penjelasan ini membantu Anda untuk memutuskan apakah hendak berinvestasi pada ruko atau tidak. Ingat, pastikan Anda memilih ruko dengan lokasi dan harga terbaik.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.