Sukses

Butuh Rp 249 Miliar Perbaiki Kerusakan Jalan Pantura di 2016

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyiapkan dana Rp 249 miliar untuk memperbaiki beberapa ruas jalan di Pantura.

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyiapkan dana Rp 249 miliar untuk memperbaiki beberapa ruas jalan di Pantai Utara (Pantura) Pulau Jawa.

Perbaikan ini menjadi hal wajib yang setiap tahun dilakukan pemerintah jelang menghadapi musim Lebaran yang akan jatuh pada bulan Juli 2016.

"Pantura masih ada perbaikan. Kemarin minggu saya ke sana, ada tiga lokasi lagi diperbaiki, tidak parah. Di Ciasem yang lendut, di Pamanukan, kemudian di Pusaka Jaya. Hanya tiga lokasi itu yang diperbaiki," kata Basuki di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/4/2016).

Tiga lokasi ini dikatakan Basuki menjadi konsentrasi perbaikan jelang musim Lebaran. Sementara anggaran Rp 249 miliar itu juga digunakan untuk menambal lubang-lubang jalan akibat musim hujan dari mulai Cikampek hingga Pemalang.

Basuki mengaku alokasi anggaran untuk perbaikan jalan ini menurun drastis jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Ini karena sebagian besar kendaraan pribadi sudah memilih melalui jalan tol.

‎"Dijamin Juni perbaikan jalan selesai semua. Kalau tiga jalan itu pasti selesai, mungkin malah sebelum bulan itu," kata Basuki.

Untuk mengurai kemacetan, Basuki lebih mengandalkan jalan tol ketimbang membangun jalur-jalur alternatif. Menurut dia, jalur-jalur alternatif saat ini yang sudah ada, memiliki kondisi yang masih layak.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini