Lagi, Anggota TNI Tewas Diserang Kelompok Bersenjata di Papua

Korban tertembak saat kontak senjata dengan kelompok sipil bersenjata (KSB) di Tinggineri, Papua.

oleh Ismoko Widjaya diperbarui 01 Sep 2013, 13:28 WIB
Seorang anggota TNI yang bertugas di Kabupaten Puncak Jaya, pedalaman Papua, Pratu Andre, Sabtu 31 Agustus kemarin tewas tertembak saat berpatroli di kawasan Tinggineri, sekitar 2 jam perjalanan dari Mulia. Korban tertembak saat kontak senjata dengan kelompok sipil bersenjata (KSB).

"Saya sedang bertugas di Jakarta," kata Panglima Kodam XVII Cenderawasih Mayjen TNI Christian Zebua, Minggu (1/9/2013). Christian mengakui ada anggota yang tertembak saat berpatroli di pedalaman Papua.

Hingga kini, Christian belum mendapat laporan lengkap tentang insiden yang menewaskan Pratu Andre. Informasi menyebutkan, insiden itu berawal dari patroli yang diikuti korban. Saat patroli berada di Tinggineri terjadi kontak senjata dengan kelompol sipil bersenjata hingga menewaskan satu anggota TNI.

Jenazah korban saat ini masih dievakuasi dari Tinggineri ke Tingginambut yang berjarak sekitar empat kilometer. Belum dapat dipastikan apakah jenazah korban dievakuasi ke Mulia atau Wamena lewat darat.  (Ant/Ism)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya