Jerman Babak Belur Dibantai Jepang di Laga Uji Coba

Laga international friendly Jerman vs Jepang digelar di Volkswagen Arena, Wolfsburg, Minggu (10/9/2023). Anak asuhan Hansi Flick dipecundangi Jepang dengan skor telak 1-4!

oleh Arny Christika Putri diperbarui 10 Sep 2023, 09:00 WIB
Jerman Vs Jepang di Laga Uji Coba
Laga international friendly Jerman vs Jepang digelar di Volkswagen Arena, Wolfsburg, Minggu (10/9/2023). Anak asuhan Hansi Flick dipecundangi Jepang dengan skor telak 1-4!
Para pemain Jepang berselebrasi setelah rekan mereka Ao Tanaka, kiri tengah, mencetak gol keempat untuk timnya ke gawang Jerman pada laga uji coba internasional di Stadion Volkswagen Arena, Minggu (10/9/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Martin Meissner)
Jerman yang bermain di rumah sendiri babak belur dihajar Jepang 1-4. (AP Photo/Martin Meissner)
Empat gol Jepang dicetak Junya Ito, Ayase Ueda, Takuma Asano dan Ao Tanaka, di mana Jerman membalas sekali via Leroy Sane. (AP Photo/Martin Meissner)
Ini merupakan salah satu persiapan Jerman untuk Euro 2024, di mana mereka menjadi tuan rumah. (AP Photo/Martin Meissner)
Kekalahan dari Jepang membuat Jerman berarti sudah lima pertandingan gagal menang. (Photo by Ronny HARTMANN / AFP)
Bek Jerman #20 Robin Gosens (Kiri) dan gelandang Jepang #14 Junya Ito keduanya melompat untuk menyundul bola pada laga uji coba internasional di Stadion Volkswagen Arena, Minggu (10/9/2023) dini hari WIB. (Photo by Ronny HARTMANN / AFP)
Penyerang Jepang #09 Ayase Ueda (Kiri) dan bek Jerman #02 Antonio Ruediger berebut bola pada laga uji coba internasional di Stadion Volkswagen Arena, Minggu (10/9/2023) dini hari WIB. (Photo by Ronny HARTMANN / AFP)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya