Venna Melinda Akui Salah Pilih Suami, tapi Ditahan karena Malu jika Harus Bercerai Lagi

Setelah menikah, ada sifat-sifat asli Ferry Irawan membuat Venna Melinda merasa tidak nyaman.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 17 Jan 2023, 11:08 WIB
Venna Melinda. (Foto: Instagram @vennamelindareal)

Liputan6.com, Jakarta Setelah mengalami peristiwa dugaan tindak KDRT, barulah Venna Melinda terbuka kepada kedua anaknya, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal, mengenai ketidaknyamannya setelah menikah dengan Ferry Irawan.

Verrell Bramasta mengungkap bahwa sang ibunda merasa telah salah pilih suami. Karena sudah terikat hubungan pernikahan, akhirnya tak banyak yang bisa dilakukan Venna untuk mengubah keadaannya.

"Baru Mama cerita katanya Mama malu, pas ditelepon pertama kali juga gitu, malu mengakui," tutur Verrell Bramasta saat berbincang dengan Denny Sumargo di YouTube-nya, Senin (16/1/2023).

"Malu ngomong ke keluarga kalau Mama sebenarnya salah pilih, cuma Mama tahan-tahan, tapi lama-lama Mama enggak kuat. Sambil nangis-nangis Mama ngomong gitu," dia menyambung pernyataan.

2 dari 4 halaman

Sifat Asli Ferry

Kabar dugaan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialami Venna Melinda tersebut tentunya begitu mengejutkan publik. (FOTO: instagram.com/ferryirawanreal/)

Athalla Naufal lantas membocorkan sifat kurang baik Ferry Irawan yang sempat dikeluhkan oleh sang ibunda. Ya, ada beberapa sifat suaminya yang sebenarnya sangat mengusik Venna.

"Ini curhatan Mama, kok sifatnya jadi kayak anak kecil, ngambekan, cemburu berlebihan, setelah menikah baru kelihatan sifatnya kok begini tiba-tiba. Bingung Mama, dia malu kalau harus berpisah lagi, jadi dia tahan-tahanin," jelas Athalla.

3 dari 4 halaman

Sifat yang Keras

Verrell Bramasta juga menjelaskan bahwa Venna Melinda dan Ferry Irawan sebenarnya memiliki sifat yang sama-sama keras. Dia lantas membandingkan sifat Ferry dengan Ifan Fadillah, mantan suami Venna, yang memiliki hati lembut dan penyabar.

"Mungkin mamanya keras, dianya (Ferry) ada tempramental, jadi seperti ini. Kalau dulu Mama Papa berantem kan Papa lebih mengalah, diam, atau pergi dulu. Kalau sudah tenang ngobrol lagi. Itu yang aku lihat sebelum mereka pisah," tutupnya.

4 dari 4 halaman

Apa Sisi Baiknya?

Namun, tentu Verrell Bramasta percaya bahwa setiap orang pasti memiliki sisi baik. Begitu juga dengan Ferry Irawan.

"Segimananya orang kan pasti ada sisi baiknya, at least untuk beberapa waktu ini sebelum kejadian, bisa sempat ada yang temanin Mama, ada yang bikin Mama happy. Itu juga pesan aku sebelum mereka nikah," ungkap Verrell.

 

Infografis Journal Anak Berpotensi Jadi Pelaku dan Korban KDRT (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya