Langkah SimInvest Perkuat Relasi Industri Pasar Modal

Direktur Utama PT Sinarmas Sekuritas, Bernard Thien mengatakan kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat relasi antar pelaku industri di pasar modal.

oleh Agustina Melani diperbarui 11 Des 2022, 06:29 WIB
Turnamen golf oleh SimInvest (Foto: SimInvest)

Liputan6.com, Jakarta - SimInvest sebagai platform investasi saham online inovasi dari Sinarmas Sekuritas bekerjasama dengan Persatuan Golf Pasar Modal (PGPM) menggelar turnamen golf di Sedayu Indo Golf, Pantai Indah Kapuk, Jakarta pada Sabtu, 10 Desember 2022.

Turnamen golf ini diadakan dalam rangka memperingati ulang tahun pasar modal ke-45 yang diikuti oleh lebih dari 144 peserta golf, terdiri dari anggota PGPM, Otoritas Jasa Keuangan, Self Regulatory Organizations (SRO), Perusahaan Efek, Manajer Investasi, Perusahaan Terbuka/Emiten, serta pelaku Pasar Modal lainnya.

Direktur Utama PT Sinarmas Sekuritas, Bernard Thien mengatakan kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat relasi antar pelaku industri di pasar modal. 

“Turnamen ini adalah ajang menunjukkan prestasi dalam dunia olahraga, juga memperkuat relasi menjadi semakin solid dan maju di lingkungan pasar modal yang terdiri dari otoritas, regulator, SRO, dan pelaku industri pasar modal," ujar  Bernard Thien, seperti dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu, 10 Desember 2022.

Ketua Persatuan Golf Pasar Modal (PGPM), Sammy T.S. Lalamentik menuturkan, turnamen golf ini secara rutin digelar, tahun ini menggandeng Sinarmas Sekuritas. Selain menjalin relasi, kegiatan ini juga untuk mengajak lebih banyak lagi kalangan yang melek investasi menyesuaikan dengan perkembangan teknologi, seperti SimInvest.

Selain itu, Direktur Utama KSEI, Uriep Budhi Prasetyo menggambarkan tentang pasar modal Indonesia saat ini yang dalam kemajuan.

"Tahun ini, kita keluar dari kejenuhan dan kepenatan pasar modal. Ada kemajuan jumlah investor, transaksi, dan  emiten. Ternyata tidak hanya dari pasar modal tapi juga dari derivatif," ujar Uriep.

2 dari 3 halaman

Gandeng Cinta Laura, Siminvest Ajak Anak Muda Melek Investasi

Mengenakan pakaian serba hitam ditambah dengan makeup minimalis, menambah kesan simple pada gaya busana Cinta Laura. Rambutnya yang lurus dan berwarna coklat serta bahunya yang nampak, memberikan kesan yang simple. (Kapanlagi.com/Yunan)

Sebelumnya, platform investasi saham online dari Sinarmas Sekuritas, SimInvest, kembali mengumumkan kolaborasi terbaru mereka bersama Cinta Laura Kiehl. Ia didapuk SimInvest sebagai Brand Ambassador baru.

Presiden Komisaris Sinarmas Sekuritas Ferita Lie mengatakan, kolaborasi ini ditujukan untuk semakin mendekatkan investasi sebagai kebiasaan penting dalam pengelolaan keuangan di masyarakat, lewat sosok Cinta Laura yang muda, berprestasi, dan penuh semangat.

"Cinta yang sudah merintis karir sejak usia belasan tahun hingga saat ini, kami kenal juga sebagai sosok cerdas dalam mengelola keuangan, melalui kebiasaannya berinvestasi serta prinsip dan gaya hidup minimalis” ujar Ferita Lie dalam keterangan tertulis, Senin (12/9/2022).

Kolaborasi SimInvest bersama Cinta Laura mengusung kampanye “Bestie Investasi” untuk memperkuat komitmen SimInvest sebagai sahabat karib para investor muda meraih masa depan finansial yang lebih cerah.

Sebagai bentuk love language dari SimInvest kepada semua Bestie SimInvest, maka SimInvest mengadakan program 4D (Diajarin, Dimodalin, Digratisin, dan Dibonusin) yang dapat dinikmati oleh semua Bestie SimInvest agar memiliki pengalaman berinvestasi yang berkualitas.

Ferita mengatakan ke depan SimInvest ingin semakin mendekatkan pilihan berinvestasi yang aman, mudah, dan terpercaya kepada Generasi Milenial dan Z di Indonesia, karena SimInvest telah terdaftar dan diawasi OJK.

Cinta Laura dinilai sebagai figur publik yang punya karakter kuat dan penuh semangat untuk menyebarkan literasi keuangan dan investasi menuju masa depan finansial yang lebih baik.

 

3 dari 3 halaman

Kebiasaan Hidup Positif

Pakai baju off shoulder warna merah, aura cantik pemilik nama lengkap Cinta Laura Kiehl ini begitu terpancar. Rambutnya yang dibiarkan terurai dan makeup natural mendapat berbagai pujian dari warganet.(liputan6.com/IG/@claurakiehl)

Cinta Laura Kiehl menyambut baik kerjasama dengan SimInvest ini. Ia sepakat bahwa mengatur keuangan dan berinvestasi harus menjadi kebiasaan hidup positif anak muda Indonesia saat ini.

"Sejak kecil aku terbiasa menjalankan pola hidup yang tidak boros dan juga diajarkan untuk mengelola keuangan & memulai investasi sedini mungkin. Penting sekali sebagai anak muda untuk mempunyai tujuan dan rencana keuangan yang jelas agar dapat bermanfaat di masa depan” ujar Cinta.

Sebelumnya, Siminvest menggandeng aktor Korea Selatan, Hyun Bin dengan tema "I am an investor" yang mewakili generasi muda untuk belajar investasi dalam membangun karir. Harapannya Sinar Mas melalui Siminvest dapat mendorong pemuda pemudi untuk merdeka secara finansial.

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya