Vaksinasi Covid-10 di Kabupaten Tangerang Capai 335 Ribu Orang

Bila ditotal, harusnya ada 3 juta lebih masyarakat di Kabupaten Tangerang yang divaksinasi untuk mencapai angka herd immunity atau kekebalan komunal.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 25 Jul 2021, 08:30 WIB
Warga memasuki ruang vaksinasi COVID-19 di sentra vaksin Tomang Tol Plaza, Tangerang, Sabtu (24/7/2021). Target pemerintah dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bertambah menjadi 208,2 juta orang yang sebelumnya sebanyak 181,5 juta atau 70 persen dari total populasi. (Liputan6.com/Angga Yuniar

Liputan6.com, Tangerang - Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Tangerang baru mencapai 335.351 orang. Angka ini masih jauh dari target 70 persen dari total masyarakat di wilayah tersebut, untuk mencapai angka herd immunity wilayah.

Bila ditotal, harusnya ada 3 juta lebih masyarakat di Kabupaten Tangerang yang divaksinasi untuk mencapai angka herd immunity atau kekebalan komunal. Pemkab Tangerang pun terus mengejar target tersebut, salah satunya dengan cara menyediakan ribuan stok vaksin di tiap kecamatan.

Misalnya saja di Kecamatan Pasar Kemis yang menjadi pusat sentra vaksinasi. Sebab di wilayah tersebut juga, penyebaran Covid-19 tinggi yang disebabkan oleh kepadatan penduduk tertinggi di Kabupaten Tangerang dan juga aktifitas masyarakat yang begitu sibuk.

"Pasar Kemis menjadi konsentrasi Pemkab Tangerang, untuk itu sentra vaksinasi massal terus digencarkan di sini. Kemarin itu ada seribu warganya yang divaksinasi," ungkap Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, Minggu (25/7/2021).

Kemudian, di kecamatan lain, bila ada warga yang belum divaksinasi, diharapkan segera melapor ke RT RW dan kecamatan, sehingga nanti dapat dijadwalkan oleh puskesmas terdekat di wilayahnya masing-masing.

Sementara, Sekda Kabupaten Tangerang Maesyal Rasyid menjelaskan, hingga saat ini ada 335.351 orang total sasaran yang sudah divaksinasi Covid-19.

"Capaian vaksinasi di Kabupaten Tangerang sudah 335.351 orang total sasaran, dan sedangkan Vaksinasi dosis pertama mencapai 273.290 orang, Vaksinasi tahap kedua mencapai 108.374 orang," jelasnya.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Tetap Patuhi Prokes

Sembari vaksinasi terus digencarkan, warga diimbau tetap patuh terhadap protokol kesehatan bila keluar rumah ataupun bekerja.

Perlu diketahui, hingga saat ini Kabupaten Tangerang sebenarnya masuk dalam kategori PPKM Level 3, namun karena masih tingginya penularan Covid-19, maka Pemda setempat memutuskan memberlakukan PPKM Level 4 yang aturannya sama seperti PPKM Darurat.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya