5 Fakta Sosok Rashda Diana, Istri Din Syamsuddin yang Bergelar Doktor Ilmu Politik

Din Syamsuddin resmi menikah dengan Rashda Diana, cucu dari pendiri Ponpes Gontor pada Minggu (3/1/2021).

oleh Mardella Savitri Murtisari diperbarui 03 Jan 2021, 17:35 WIB
Fakta Sosok Rashda Diana, Istri Din Syamsuddin yang Bergelar Doktor Ilmu Politik. (Sumber: Twitter/TofaTofa_id)

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Pimpinan Pusat atau PP Muhammadiyah periode 2010-2015 Din Syamsuddin resmi menikahi Rashda Diana hari ini, Minggu (3/1/2021). Rashda Diana merupakan cucu dari pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Gontor yakni KH. Imam Zaskasyi.

Din Syamsuddin melangsungkan akad nikah dengan Rashda Diana pada pukul 09.00 WIB di Gontor. Pernikahan ini pun hanya dihadiri oleh segelintir orang yang merupakan sahabat dan kerabat dekat karena adanya pandemi Covid-19.

Kabar bahagia ini diketahui dari akun Twitter Mustofa Nahrawardaya, "Selamat untuk Prof. Din Syamsuddin, MA yang hari ini melangsungkan akad nikah dengan Ustadzah Dr. Rashda Diana Subakir, di Ponpes Modern Gontor Darussalam hari ini Ahad, 3 Januari 2021 pagi. Semoga Sakinah Mawadah Warahmah." 

Selain pernikahannya dengan Din Syamsuddin yang menarik perhatian, fakta sosok dari Rashda Diana pun turut jadi sorotan. Seperti apakah ulasannya? Berikut selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Minggu (3/1/2021).

2 dari 6 halaman

1. Cucu dari pendiri Ponpes Modern Darussalam Gontor

Fakta Sosok Rashda Diana, Istri Din Syamsuddin yang Bergelar Doktor Ilmu Politik. (Sumber: Twitter/TofaTofa_id)

Selain pernikahannya dengan Din Syamsuddin yang menjadi sorotan, namun latar belakang keluarga dari Rashda Diana pun turut menarik perhatian. Memiliki nama lengkap Rashda Diana Subakir, ia merupakan anak dari almarhum KH Imam Subakir Ahmad Bin KH Ahmad Ridwan dan almarhumah Hj Khurriyah Zarkasyi.

Sehingga jika ditelusur silsilahnya, Rashda Diana merupakan cucu dari KH. Imam Zarkasyi, yang merupakan salah satu dari Trimurti Pendiri Pondok Modern Darussalam Gontor Ponorogo.

3 dari 6 halaman

2. Pengajar di Universitas Darussalam Gontor

Sebagai cucu dari pendiri Ponpes Darussalam Gontor, Rashda Diana juga merupakan salah satu staff pengajar di Universitas Darussalam Gontor. 

Dalam situs Penelitian, Publikasi Ilmiah, dan Pengabdian kepada Masyarakat (Litapdimas), tertulis jabatan Rashda Diana sebagai lektor di bidang keilmuan Syariah dan Ilmu Hukum.

4 dari 6 halaman

3. Menyandang Gelar Doktor Ilmu Politik

Fakta Sosok Rashda Diana, Istri Din Syamsuddin yang Bergelar Doktor Ilmu Politik. (Sumber: Twitter/TofaTofa_id)

Selain latar belakang keluarganya yang cukup terpandang di kalangan masyarakat, Rashda Diana juga memiliki latar belakang pendidikan yang menarik. Perempuan berusia 48 tahun ini sebelumnya pernah mengenyam pendidikan di Fakultas Syariah Islamiyah Al-Azhar, Kairo, Mesir.

Kemudian, Rashda Diana melanjutkan studi di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dalam program studi Pemikiran Jurusan Hukum Islam dan diketahui menerima gelar doktornya pada 2019 lalu.

 

5 dari 6 halaman

4. Sudah Pernah Menikah

Sebelum menikah dengan Din Syamsuddin, Rashda Diana juga pernah melangsungkan pernikahan dengan Dr. Dihyatun Masqon, yang merupakan Wakil Rektor III UNIDA yang telah meninggal dunia pada 2018 silam.

Sementara itu, Din Syamsuddin sebelumnya juga pernah menikah sebanyak dua kali. Di pernikahan pertamanya dengan Vira Beranata, ia dikaruniai tiga orang anak, namun Vira pergi lebih dahulu dipanggil oleh Yang Maha Kuasa. Sedangkan pernikahan keduanya dengan Novalinda Jonafrianty tidak berjalan lancar dan berujung cerai di awal Desember 2020.

6 dari 6 halaman

5. Terpaut Usia 14 Tahun dengan Din Syamsuddin

Fakta Sosok Rashda Diana, Istri Din Syamsuddin yang Bergelar Doktor Ilmu Politik. (Sumber: Twitter/TofaTofa_id)

Rashda Diana menikah dengan Din Syamsuddin di usianya yang ke-48 tahun. Keduanya terpaut usia 14 tahun, dimana Din Syamsuddin saat ini berusia 62 tahun.

Di usia yang sudah tak lagi muda ini, ia pun mendapatkan banyak doa mengalir untuk pernikahannya dengan Din Syamsuddin agar bisa berjalan lancar dan langgeng hingga maut memisahkan.

"Sekarang sebagai orang yang dekat dengannya mari kita sama berdoa, memohon kepada Allah SWT, supaya beliau akan bisa lebih bahagia," kata Anwar Abbas, sebagai senior sekaligus sahabat Din Syamsuddin.

Anwar berharap, dengan pernikahan yang dibangun kali ini, Din Syamsuddin dan istrinya dapat menjadi keluarga yang bahagia. Sehingga dia pun bisa merasa bahagia dan gembira.

"Ada sang istri yang akan mengurus serta mendampinginya. Semoga engkau bahagia wahai adikku dan kami berharap semoga Allah SWT selalu melindungi dan meridhoimu. Amin," tandas Anwar.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya