Galaxy Buds Pro Bakal Jadi TWS Earphone Terbaru Samsung

Samsung sedang bersiap meluncurkan sejumlah produk baru pada awal 2021. Salah satunya adalah TWS earphone baru bernama Galaxy Buds Pro.

oleh Andina Librianty diperbarui 29 Nov 2020, 16:00 WIB
Galaxy Buds Live tampil dengan warna eksklusif Mystic Blue. (Foto. Samsung)

Liputan6.com, Jakarta - Samsung sedang bersiap meluncurkan sejumlah produk baru pada awal 2021. Salah satunya adalah TWS earphone baru bernama Samsung Galaxy Buds Pro.

Dilansir dari GSM Arena, Minggu (29/11/2020), earphone Samsung tersebut dilaporkan sudah mendapatkan sejumlah sertifikasi. Salah satunya dari badan sertifikasi telekomunikasi Indonesia.

Selain itu, produk tersebut juga sudah mengantongi sertifkasi dari 3C Tiongkok dan National Radio Research Agency (NRRA) Korsel. Semua sertifikasi ini mengindikasikan produk tersebut akan segera meluncur.

Berdasarkan keterangan di semua badan sertifikasi tersebut, Galaxy Buds Pro memiliki nomor model SM-R190. Samsung disebut akan melengkapinya dengan fitur active noise cancellation.

2 dari 3 halaman

Samsung Buka Program One UI 3.0 Beta untuk Seri Galaxy S10

Booth Samsung di gelaran Mobile World Congress 2018. (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Lebih lanjut, Samsung telah merilis One UI 3.0 beta untuk lini smartphone Galaxy 20, Note 20, dan Z Flip. Kali ini giliran seri Galaxy S10 yang bisa mencicipinya.

Samsung membuka program One UI 3.0 beta untuk seri flagship 2019 tersebut. One UI 3.0 berbasis pada OS Android 11.

3 dari 3 halaman

Pendaftaran di Samsung Members

Pengguna bisa mencoba antarmuka baru itu dengan mengikuti program beta dari aplikasi Samsung Members. Sebelum mengikuti program beta, sebaiknya membuat cadangan untuk data-data penting di dalam perangkat.

Mengingat software beta belum stabil, maka akan sering ada bug yang menghambat pengalaman pengguna. Hal ini juga berlaku untuk One UI 3.0 beta.

(Din/Why)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya