Ini 6 Alasan Pria yang Bisa Memasak Begitu Menggoda di Mata Wanita

Ada beberapa alasan tersendiri mengapa wanita menyukai pria yang bisa memasak

oleh Sulung Lahitani diperbarui 02 Jul 2020, 18:01 WIB
Reynold Poernomo (Sumber: Instagram/reynoldpoer)

Liputan6.com, Jakarta Kegiatan memasak tak lagi identik dengan kaum perempuan. Meski memang pekerjaan ini sering dikaitkan dengan perempun, namun sudah banyak pria yang sukses menjadi chef dengan memasak. 

Menariknya, justru jumlah chef profesional pria lebih banyak ketimbang wanita. Dengan kata lain, tak ada salahnya Anda sebagai pria juga mulai mencoba memasak. 

Sebab, ada alasan tersendiri mengapa wanita menyukai pria yang bisa  memasak. Dilansir dari Boldsky, ini dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 7 halaman

1. Lebih sabar dan setia

Chef Arnold (Foto: Instagram/@arnoldpo)

Menurut sejumlah pakar hubungan romantis, ada alasan mendalam mengapa perempuan suka pria yang bisa memasak. Secara tidak sadar, perempuan akan menganggap pria yang jago masak sebagai sosok yang lebih stabil, sabar, dan setia. Selain itu, pria yang jago masak juga terlihat seperti seseorang yang bisa menawarkan rasa aman dan nyaman.

3 dari 7 halaman

2. Bisa memberikan pengalaman baru

Chef Arnold Poernomo. (Foto: Instagram @arnoldpo)

Perempuan suka pasangan yang dapat mengajak mereka menikmati hal-hal baru. Salah satunya adalah mencicipi masakan buatan si dia.

Pria yang bisa memasak dan menyajikan makanan buatannya kepada pasangan tentu akan terlihat lebih menarik dan menawarkan pengalaman yang beda.

4 dari 7 halaman

3. Membuat hubungan jadi lebih intim

Reynold Poernomo (Sumber: Instagram/reynoldpoer)

Perasaan intim antara pria dan wanita tidak harus bermula di kamar tidur. Dapur juga dapat membuat hubungan menjadi lebih intim.Tidak sedikit wanita yang bermimpi untuk melihat pasangan mereka memasak sambil mengobrol bersama di dapur.

5 dari 7 halaman

4. Menunjukkan tingkat perhatian pria

Chef Yuda Bustara memiliki beberapa masakan favorit, seperti nasi padang, mi instan, juga masakan jepang (Dok.Yuda Bustara)

Pria yang mau memasak untuk pasangannya adalah pria yang tidak segan menunjukkan perhatiannya meski lewat hal-hal kecil dan simpel. Lewat masakan, wanita pun akan merasa dimanja. Inilah sebabnya wanita menyukai pria yang mau memasak untuknya.

6 dari 7 halaman

5. Wanita terus berubah

Potret kemiripan aktris Seo Ye-ji dan chef Renatta Moeloek. (Sumber: Instagram/@renattamoeloek/@seoyejinews)

Seiring waktu, wanita juga selalu mengalami perubahan. Saat ini misalnya, tidak semua wanita suka memasak. Bagi mereka, menemukan pasangan yang jago memasak tentu akan menjadi nilai plus.

7 dari 7 halaman

6. Bisa memberi kebebasan

Chef Antoni Porowski. (dok.Instagram @antoni/https://www.instagram.com/p/B5Bl6ilnlOm/Henry)

Urusan rumah tangga kini tak lagi menjadi tugas perempuan semata. Sebaliknya, para pria juga bisa memasak dan memberikan sedikit kebebasan bagi pasangan. Dengan begitu, wanita akan merasa lebih dihargai dan bisa beristirahat sesekali dari urusan rumah tangga.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya