Lina Mantan Istri Sule Meninggal, Rizky Febian Banjir Ucapan Duka

Hingga kini belum ada konfirmasi resmi tentang berita duka ini dari pihak keluarga almarhumah Lina mantan istri Sule.

oleh Wayan Diananto diperbarui 04 Jan 2020, 10:53 WIB
(Muhammad Akrom Sukarya/Kapan Lagi)

Liputan6.com, Jakarta Mantan istri Sule sekaligus ibunda Rizky Febian, Lina, meninggal dunia pada Sabtu (4/1/2020) dini hari. Beredar kabar, Lina berpulang karena serangan jantung.

Hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari pihak keluarga almarhumah Lina maupun Sule dan Rizky Febian terkait kabar duka ini.

Satu-satunya konfirmasi tentang kepergian Lina berasal dari manager Sule, Panji Komara, lewat Instagram Stories. Tak hanya menyampaikan kabar, Panji meminta Rizky Febian dan adik-adiknya bersabar menghadapi cobaan ini. 

 

Rizky Febian dan Putri Delina. (Liputan6.com/IG/rizkyfbian)

Panji sendiri tengah di Surabaya menyelesaikan kontrak kerja Sule untuk sebuah acara off air. “Teruntuk adik-adikku tersayang @rizkyfbian, @putridelinaa, @rizwanfadilah.a.s @ferdifas sabar ya kalian. Peluk sayang dari jauh,” tulis Panji dengan latar warna hitam polos.

2 dari 4 halaman

Sabar

Unggahan Panji Komara. (Dok. Instagram panjikomara)

Ia menyambung, “Maaf gak bisa ke Bandung. Aku harus menyelesaikan pekerjaan di Surabaya.” Panji menyertakan emotikon wajah menangis dan tangan menjura.

Di media sosial, Rizky Febian sendiri belum menyampaikan pernyataan resmi terkait kepergian ibunda. Hingga saat ini, Rizky Febian maupun Sule belum bisa kami hubungi.

3 dari 4 halaman

Unggahan Terakhir

Momen Terakhir Anak-Anak Sule Bertemu Ibunya. (instagram.com/putridelinaa)

Unggahan terakhirnya masih berupa kumpulan foto berlibur bersam Sule dan adik-adiknya di luar negeri pada malam pergantian tahun kemarin. Meski demikian, sejumlah penggemar menyatakan duka cita dan meminta Rizky Febian sabar serta kuat.

4 dari 4 halaman

Stay Strong

Rizky Febian dan ibunya. (YouTube @Putri Delina)

Turut berduka cita Iki atas meninggalnya almarhumah ibunda tercinta. Semoga amal ibadah almarhumah diterima di sisi Allah, diampuni segala dosanya, juga dilapangkan kuburnya amin. Turut berduka cita sedalam-dalamnya. Tabah, ya,” tulis seorang warganet.

Yang lain menambahkan, “Innalilahi wa innalilahi rajiun. Semoga ibunda husnul khatimah, amin ya Allah.” Warganet lain menyatakan, “Turut berduka cita ya, Iky. Baru dengar beritanya tadi pagi. Stay strong untuk keluarga.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya