Loris Karius Blunder Lagi, Besiktas Kalah di Liga Europa

Hendak menyundul bola di luar kotak penalti Besiktas, bola malah melewati Loris Karius dan disambar pemain Slovan Bratislava.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 20 Sep 2019, 11:15 WIB
Kiper Liverpool yang tengah dipinjamkan ke Besiktas, Loris Karius, melakukan blunder lagi. (AFP Photo/Paul Ellis)

Liputan6.com, Bratislava - Kiper Liverpool yang tengah dipinjamkan ke Besiktas, Loris Karius, kembali menjadi sorotan. Kiper asal Jerman ini lagi-lagi melakukan blunder.

Blunder tersebut dia lakukan ketika Besiktas bertandang ke markas Slovan Bratislava dalam pertandingan pembuka penyisihan Liga Europa 2019-2020, Jumat (20/9/2019).

Loris Karius melakukan kesalahan besar saat menghalau bola dengan keluar kotak penalti. Dia mencoba membuang bola dengan menyundul, tapi ketika melompat bola malah melewatinya.

Bola pun langsung disambar pemain Slovan Bratislava dan langsung membuat gawang Besiktas kebobolan. Insiden itu terjadi pada menit ke-14.

Bola yang hendak disundul Loris Karius itu berasal dari kiper Bratislava, Dominik Grief, yang melepaskan tendangan jauh ke area pertahanan Besiktas. Bratislava pun menang 4-2 atas Besiktas.

2 dari 3 halaman

Paling Fatal

Loris Karius (AFP/GEOFF CADDICK)

Kesalahan itu semakin membenamkan namanya. Karius juga kian dikenal sebagai kiper yang kerap melakukan blunder.

Cerita blunder paling fatalnya adalah saat di final Liga Champions 2017-2018 antara Liverpool melawan Real Madrid. Dua kali blunder Karius ketika itu membuat Liverpool takluk 1-3 dari Los Blancos.

3 dari 3 halaman

Sasaran Kritik

Setelah kekalahan, Karius terus menjadi sasaran kritik hingga akhirnya dipinjamkan ke Besiktas. Blundernya kemarin tentu membuat kiper berusia 26 tahun itu semakin lekat dengan cap ahli blunder, mengingat di awal musim lalu bersama Besiktas dia juga melakukan blunder.

Saksikan video pilihan di bawah ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya