Rani Puji Astuti Rebut Perunggu Angkat Berat Asian Para Games

Asian Para Games berlangsung 6-13 Oktober.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 08 Okt 2018, 19:00 WIB
Asian Para Games. (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta - Rani Puji Astuti membawa pulang medali perunggu Asian Para Games 2018 dari nomor 55 kg putri power lifting di Balai Sudirman, Jakarta, Senin (8/10/2018).

Dalam pertandingan Asian Para Games, Rani menempati peringkat ketiga dan dengan angkatan terbaik 92 kilogram.

Dari tiga kali kesempatan yang diberikan, dia berhasil mengeksekusi dua diantaranya, yaitu kesempatan pertama dengan angkatan 88 kilogram dan kesempatam kedua dengan angkatan 92 kilogram.

Namun pada kesempatan ketiga, dengan angkatan 95 kilogram, perempuan kelahiran 1983 itu tidak dapat menguasainya. Meskipun demikian, Rani tetap berhak atas medali perunggu.

Merebut medali emas Asian Para Games dari nomor ini adalah atlet asal Uzbekistan Ruza Kuzieva dengan angkatan terbaik 113 kilogram.

Sedangkan untuk peringkat kedua dengan perolehan medali perak diduduki atlet asal Vietnam Hoang Tuyet Loan Chau dengan angkatan terbaik 102 kilogram.

 

* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.

2 dari 2 halaman

Asian Para Games

Asian Para Games 2018 diikuti sebanyak 2.762 atlet dari 43 negara. Lebih dari 500 medali emas diperebutkan oleh seluruh atlet dalam berbagai pertandingan cabang olahraga yang digelar mulai 6 hingga 13 Oktober 2018 itu.

Terdapat sebanyak 18 cabang olahraga yang dipertandingkan dalam ajang tersebut, antara lain bola basket, bola voli, anggar, tenis meja, renang, menembak, judo, bersepeda, catur, angkat beban, bowling, bola gawang, bulu tangkis, lari, panahan, boccia, bola tangan dan tenis.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya