Top 3 Lifestyle: Cara Jitu Hindari Bau Mulut Saat Berpuasa

Berikut tiga berita terpopuler dari kanal Lifestyle Liputan6.com sepanjang Kamis (17/5/2018).

oleh Ahmad Apriyono diperbarui 17 Mei 2018, 10:18 WIB
Ilustrasi bau mulut (iStock)

Liputan6.com, Jakarta Bau mulut jadi musuh utama yang harus dihindari orang yang sedang berpuasa. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghindari bau mulut. Bersama dengan dua berita lainnya, artikel tentang tips menghindari bau mulut bagi orang yang sedang berpuasa ini menjadi yang terpopuler dari kanal Lifestyle.

Berikut tiga berita terpopuler dari kanal Lifestyle Liputan6.com sepanjang Kamis (17/5/2018).

Cegah Bau Mulut Saat Puasa dengan Cara Ini

Saat puasa, bau mulut merupakan musuh utama yang harus dihindari. Biasanya hal ini dipicu akibat kondisi mulut yang kering, namun ternyata masih ada hal lainnya yang bisa memicu bau pada mulut Anda. Walau demikian, jangan sampai bau mulut membuat Anda jadi malas menunaikan ibadah puasa selama bulan Ramadan. Simak beberapa upaya untuk mencegah terjadinya bau mulut agar Anda bisa tampil lebih percaya diri. Baca selengkapnya di sini.

 

2 dari 3 halaman

Kisah Mbok Cikrak, Penerang Kegalauan Pekerja Indonesia di Taiwan

Kisah TKI Taiwan Mbok Cikrak viral. (Istimewa)

 Menjadi tenaga kerja di luar negeri bukanlah hal mudah. Ketidaktahuan dan kebingungan seringkali mewarnai kehidupan tenaga kerja Indonesia (TKI) di negeri sebrang.

Penerang kegalauan pun sangat membantu, apalagi jika berasal dari asal yang sama. Mbok Cikrak terketuk hatinya untuk membantu para TKI, khususnya di Taiwan.

Berawal dari desakan ekonomi, Mbok Cikrak bertandang ke Taiwan. Ia pun sangat tahu bagaimana sulitnya menjadi TKI yang kebingungan saat baru tiba di negara asing bahkan bagi mereka yang ingin pulang ke Indonesia. Baca selengkapnya di sini.

 

3 dari 3 halaman

Jangan Pasangkan High Heels dengan 5 Jenis Bawahan Ini

Tidak semua wanita suka menggunakan heels. Alas kaki yang dijuluki painfull shoes ini terkadang membuat wanita cukup tersiksa.

Di sisi lain, tidak ada yang bisa menolak pesona heels yang mampu membuat tampilan makin seksi dan jenjang. Jika Anda memahami cara memakai heels dengan benar.

Fungsi heels sebagai penunjang penampilan akan berfungsi secara maksimal jika tidak dipadukan dengan beberapa pakaian berikut ini. Baca selengkapnya di sini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya