Uzbekistan Tinggal Mencari Satu Poin

Tinggal selangkah lagi Uzbekistan melaju ke babak perempat final Piala Asia 2011. Kemenangan kedua di Grup C dengan menyingkirkan Kuwait 2-1 (1-0) membuat Uzbekistan tinggal mencari satu poin di partai terakhir.

oleh Liputan6 diperbarui 12 Jan 2011, 22:16 WIB
Wajah ceria kapten Uzbekistan Server Djeparov usai mencetak gol penentu kemenangan 2-1 atas Kuwait pada partai Grup A Piala Asia di Doha, Qatar, 12 Januari 2011. AFP PHOTO/MANAN VATSYAYANA
Liputan6.com, Doha: Tinggal selangkah lagi Uzbekistan melaju ke babak perempat final Piala Asia 2011. Kemenangan atas Kuwait 2-1 di Stadion Al Gharafa, Doha, Qatar, Rabu (12/1), membuat Uzbekistan tinggal mencari satu poin di partai tersisa melawan Cina yang baru akan bertanding melawan tuan rumah Qatar.

Kemenangan ini merupakan hasil maksimal kedua beruntun yang diraih negara pecahan Uni Soviet tersebut di Grup A. Total mengumpulkan enam poin. Tiga poin pertama didapat usai mengalahkan tuan rumah Qatar 2-0 di partai pembuka. Sementara itu nasib Kuwait di ujung tanduk. Meski menelan dua kali kekalahan, nasib Kuwait masih terbuka andaikata Qatar mampu menundukkan Cina.

Kemenangan Uzbekistan dimulai gol dari Maksim Shatskikh empat menit sebelum babak pertama usai. Gol tersebut berawal dari sebuah tendangan bebas. Tapi di awal babak kedua Kuwait mampu menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti Bader Al Mutawa. Sementara gol penentu kemenangan negara dari Asia Tengah itu lahir lewat sepakan Server Djeparov di menit ke-62.(DIM)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya