Simak Info Lowongan Kerja Terbaru BNI di Sini!

BNI membuka lowongan kerja para lulusan S1 dan S2 atau putra-putri bangsa yang mencari tantangan baru untuk bergabung.

oleh Fitriana Monica Sari diperbarui 13 Okt 2017, 18:01 WIB
Aktivitas karyawan di kantor BNI di Jakarta. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Ingin berkarier di salah satu bank ternama di Indonesia? Mungkin Anda dapat coba mendaftar di PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI).

BNI memberi kesempatan kepada para lulusan S1 dan S2 atau putra-putri bangsa yang mencari tantangan baru untuk bergabung bersama BNI melalui Officer Development Program. Pendaftaran dibuka hingga 15 Oktober 2017.

Melansir laman resmi milik BNI, recruitment.bni.co.id, Jumat (13/10/2017), berikut persyaratan bagi para pelamar beserta tata cara pendaftarannya:

Officer Development Program (ODP) 2017

Lokasi: seluruh Indonesia (sesuai dengan pilihan area penempatan)

Persyaratan:

1. S1 atau S2 dari universitas terkemuka dengan bidang studi yang relevan;

2. IPK minimal 3,00;

3. Usia maksimum untuk S1: 26, sedangkan untuk S2: 28;

3. Menguasai bahasa Inggris dan mengirimkan skor dalam aplikasi (TOEFL/TOEIC/IELTS);

4. Memiliki integritas kuat, energi yang tinggi, dan bergairah;

5. Status saat ini belum menikah dan bersedia tidak menikah selama program berlangsung (6 bulan).

Tata Cara Pendaftaran:

Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan perusahaan, silakan segera melakukan pendaftaran secara online di sini

Ingat, pendaftaran hanya dibuka hingga 15 Oktober 2017.

Catatan:

Tidak ada penahanan Ijazah dalam ODP 2017 ini.

Simak video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya