Sebuah Pesantren Rusak Diterjang Longsor

Puluhan rumah warga dan sebuah pesantren di Ciamis, Jawa Barat rusak terkena longsor. Longsor juga menutup akses jalan antardesa.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Apr 2010, 08:31 WIB
Liputan6.com, Ciamis: Hujan deras yang mengguyur Ciamis, Jawa Barat, dalam sepekan terakhir memicu longsor di kawasan ini. Seperti yang terjadi di Pesantren Al-Khoer. Pesantren itu mengalami kerusakan akibat tertimpa material longsor dari tebing, Kamis (22/4). Dinding bangunan untuk pengajian jebol sehingga semua material longsoran masuk ke dalam gedung.

Tebing yang berada di belakang pesantren longsor karena tak kuat menahan guyuran hujan. Akibatnya semua perlengkapan mengaji hancur tertimbun tanah, termasuk Alquran dan kitab kuning. Warga dan aparat bergotong royong menyingkirkan material longsoran dan mencuci Alquran dan kitab lainya untuk kemudian dijemur. Longsor juga sempat menutup jalan penghubung antardesa sehingga tidak bisa dilalui kendaraan.(IAN)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya