Bus Masuk Jurang, 20 Penumpang Terluka

Mini bus yang mengangkut rombongan pengantin asal Kudus, Jateng, terjun ke jurang di kawasan Jatipohon, Grobogan. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, namun 20 penumpang terluka.

oleh Liputan6 diperbarui 14 Apr 2010, 14:48 WIB
Liputan6.com, Grobogan: Mini bus yang mengangkut rombongan pengantin asal Kudus, Jawa Tengah, Rabu (14/4), terjun ke jurang di kawasan Jatipohon, Grobogan. Akibatnya, 20 penumpang mengalami luka ringan dan luka berat, serta tujuh di antaranya kritis. Seluruh korban luka dilarikan ke Rumah Sakit Yakkum, Purwodadi.

Menurut salah seorang penumpang, Rohman, kecelakaan diakibatkan tidak berfungsinya rem saat melintasi tikungan curam yang menurun. Alhasil, katanya, laju bus tidak bisa dikuasai dan masuk jurang sedalam lima meter.

Polisi yang datang ke lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan tidak menemukan bekas rem di aspal. Polisi memastikan, kecelakaan akibat rem blong. Hingga kini, bus belum dievakuasi dari jurang.(ASW/SHA)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya