Gagal Rekrut Evan Dimas, Arema Berpaling ke Bayu Gatra

Arema tengah mengincar pemain berlabel timnas, Evan Dimas dan Bayu Gatra anggota skuat Indonesia di Piala AFF 2016.

oleh Rana Adwa diperbarui 27 Des 2016, 15:15 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Evan Dimas Darmono berjalan meninggalkan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Minggu (18/12). Sebelumnya, Indonesia melakoni laga final kedua Piala AFF 2016 kontra Thailand. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Malang - Arema FC dipastikan gagal menggaet Evan Dimas Darmono untuk kompetisi musim depan. Namun, Pelatih Arema, Aji Santoso, mengaku sudah menyiapkan pengganti.

Saat ini, Aji berpendapat bukan saat yang tepat bagi Arema merekrut Evan Dimas. Menurut Aji, ada nama lain yang sudah dibidik dan bermain di Timnas Indonesia.

 

"Saya pastikan Evan Dimas tidak akan bergabung dengan Arema. Sulit untuk membawa dia ke sini sekarang," ujar Aji Santoso.

"Dia masih memiliki kontrak dengan timnya sekarang. Kami harus menghormati itu," papar dia.

Evan Dimas dipastikan tidak akan dilepas begitu saja oleh Bhayangkara FC, yang sudah mengikat kontrak dengannya sampai 2017 mendatang. Soal pemain baru, Arema sudah melakukan komunikasi.

2 dari 2 halaman

Enggan Berkoar-koar

Penyerang Timnas Indonesia, Bayu Gatra, berlatih jelang Piala AFF 2016 di Lapangan Sekolah Pelita Harapan, Banten, Selasa (15/11/2016). (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Aji enggan berkoar-koar mengenai siapa pemain yang jadi incaran klub berjulukan Singo Edan ini.  Dia menekankan, hanya akan memperkenalkan pemain yang sudah resmi gabung Arema.

"Yang jelas, untuk menentukan pemain baru musim depan kami akan pertimbangkan bersama, dan jika ada peman yan sudah deal dengan kita secepatnya akan kami infokan," tutur Aji Santoso.

Sementara itu, Manajer Arema, Ruddy Widodo sempat memberikan gambaran bahwa mereka tengah membidik pemain Timnas Indonesia. Pemain muda  bertalenta bernama Bayu Gatra Sanggiawan, menjadi salah satu bidikan. "Dilihat saja nanti. Pasti kami memperkenalkan ke publik jika sudah ada pemain yang resmi," ucap Ruddy.

Karakter bermain Bayu yang mengandalkan kecepatan dan skill dalam menggocek bola, juga digemari, karena tipikal bermainnya sangat menghibur. Hal ini yang membuat manajemen merasa cocok dengan karakter Aji Santoso. "Gaya permainan Bayu kemungkinan cocok dengan Arema tahun ini," ujar Ruddy.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya