Ucapan Selamat Messi buat Pejudo Argentina

Messi sempat menyumbang medali emas cabang sepak bola Olimpiade 2008.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 08 Agu 2016, 14:50 WIB
Atlet Judo dari Argentina Paula Pareto saat merayakan kemenangannya meraih medali emas di Olimpiade Rio 2016, Brasil (6/8). (REUTERS)

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Untuk kali pertama Argentina meraih medali emas dari cabang judo di Olimpiade. Sukses itu diukir Paula Pareto di Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Ukir sejarah, pujian buat Pareto pun mengalir dari bintang sepak bola Argentina, Lionel Messi.

Sejarah baru tercipta pada dunia judo Argentina. Sukses itu diukir Pareto pada cabang judo putri kelas 48 kg, Sabtu (6/8/2016). Di babak utama, yakni semifinal dan final, Pareto menyingkirkan Ami Kondo (Jepang) dan Jeong Bo-kyeong (Korea Selatan).

Penampilan impresifnya pun mengundang pujian dari banyak kalangan. Apalagi, itu menjadi emas perdana Argentina di Olimpiade 2016. Salah satu pujian datang dari Messi, penyerang Barcelona.

"Selamat kepada La Peque yang memenangkan emas pertama Argentina di Rio. Semua perjuangan beberapa tahun sudah terbayar. Saya berharap ini menjadi yang pertama dari banyak medali di Olimpiade ini," tulis Messi dalam akun Facebook-nya.


Di ajang Olimpiade, nama Messi juga tercatat dalam sejarah olahraga Argentina. Itu karena ia sukses menyumbangkan medali emas dari cabang sepak bola Olimpiade 2008 Beijing. Itu menjadi emas kedua Argentina dari sepak bola setelah Olimpiade 2004 Athena.

Di Olimpiade 2016 ini, total atlet yang dikirim Argentina mencapai 213 yang terdiri dari 139 putra dan 74 putri. Sayang, banyak atlet Argentina yang sudah berguguran. Sebut saja dari cabang tinju di mana Leandro Blanc, Ignacio Perrin, dan Alberto Palmetta sudah tersingkir.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya