Panik, Barcelona Tawari Messi Kontrak Mewah

Barcelona mengajukan kontrak hingga musim panas 2021 kepada Messi.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 18 Jul 2016, 13:50 WIB
Striker Barcelona asal Argentina, Lionel Messi. (AFP/Cesar Manso)

Liputan6.com, Catalunya - Barcelona mulai ketar-ketir dengan pergerakan Chelsea untuk merekrut Lionel Messi. Saking paniknya, Barca langsung melayangkan tawaran kontrak baru berdurasi lima tahun dan peningkatan gaji kepada Messi.

Masalah bertubi-tubi yang dihadapi saat ini memang membuat Messi mulai diisukan akan segera angkat kaki dari Camp Nou. Saat ini, Messi memang sedang terjerat kasus penggelapan pajak dengan pengadilan di Spanyol. Messi dianggap mengemplang pajak dan mencederai usaha Spanyol menyadarkan masyarakat agar taat membayar pajak.

Akibat kasus itu, Messi harus menerima vonis hukuman penjara 21 bulan dan denda. Kabarnya, pajak yang digelapkan Messi mencapai 4 juta euro atau setara 52 miliar. Meski mendapat vonis hukuman kurungan penjara selama 21 bulan, Messi kemungkinan besar tidak akan mendekam di penjara.

Sebab, aturan di Spanyol menyebut bahwa hukuman kurungan di bawah dua tahun bisa menjalani hukuman percobaan asal yang bersangkutan tak mempunyai catatan kriminal. Beberapa pihak pun mulai menyoroti masa depan Messi. Bahkan, Presiden La Liga, Javier Tebas, khawatir Messi akan angkat kaki dari Spanyol akibat kasus tersebut.

Tampaknya, apa yang ditakutkan banyak orang mengenai Messi mulai terwujud. Pasalnya, kasus itu yang membuat Messi mulai berpikir untuk mencari pelabuhan baru. Beberapa klub pun sudah memulai manuvernya. Salah satunya adalah Chelsea.

2 dari 2 halaman

Kontribusi Besar

Lionel Messi merayakan titel Copa del Rey bersama Barcelona. (Reuters / Sergio Perez)

Bahkan, ada laporan yang menyebut ayah Messi, Jorge, telah melakukan pertemuan rahasia dengan owner Chelsea, Roman Abramovich, di sebuah yacht mewah. Tak mau kecolongan, manajemen Blaugrana langsung melakukan pergerakan.

Seperti dilansir dari Mundo Deportivo, klub pengoleksi lima gelar Liga Champions itu menawari Messi kontrak baru hingga 2021. Tak hanya itu, gaji Messi juga akan dilipatgandakan. Padahal, kontrak Messi saat ini baru akan berakhir pada 2018.

Dalam kontrak tersebut, klausul pembelian Messi mencapai 250 juta euro. Ia juga menerima upah 400.000 euro per pekan. Demi menghindari ancaman kehilangan Messi, klub asal Katalan ini rela merogoh kocek lebih dalam untuk menjaganya.

Selama ini, pemain yang baru saja memutuskan pensiun dari timnas Argentina itu memang memberikan kontribusi besar. Sejak memulai debutnya bersama tim senior Barcelona pada 2004/2005, posisi Messi di lini depan langsung tak tergantikan.

Total, ia sudah tampil dalam 533 pertandingan, mencetak 456 gol, dan menciptakan 212 assist untuk Barcelona. Kontribusinya sudah menghasilkan 28 gelar bergengsi, di antaranya adalah delapan trofi La Liga dan empat Liga Champions.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya