Kapolri Jamin Polisi Netral pada Pilpres 2014

Tak hanya itu, Sutarman juga berjanji akan mendukung pasangan presiden dan wakil presiden yang terpilih nanti.

oleh Sugeng Triono diperbarui 01 Jul 2014, 17:55 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Sutarman menjamin jajarannya akan bersikap netral dalam menghadapi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 yang akan berlangsung pada 9 Juli mendatang.

Pernyataan ini disampaikan Sutarman saat memberikan sambutan pada acara syukuran Hari Bhayangkara ke-68 dan buka bersama dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Bangsa Indonesia sedang menggelar pesta demokrasi pemilihan presiden yang sudah masuk dalam tahap kampanye. Pemilu 2014 ini memiliki arti strategis yang menyangkut pembangunan berkelanjutan," ujar Sutarman di kampus Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) di Jalan Tirtayasa, Jakarta Selatan, Selasa (1/7/2014).

"Sehubungan dengan itu, Polri akan bersikap netral, dan akan mengawal seluruh tahapan dengan damai, tertib, berkualitas dan demokratis," lanjutnya.

Di hadapan SBY dan Wapres Boediono, Kapolri juga menjamin bahwa pergantian kepemimpinan dalam waktu dekat akan berjalan lancar. "Polri juga menjamin pergantian kepemimpinan nasional akan berjalan lancar dan damai," tuturnya.

Tak hanya itu, Sutarman juga berjanji mendukung pasangan presiden dan wakil presiden yang terpilih nanti.

"Pemimpin terpilih juga harus didukung bersama agar dapat meneruskan pembangunan yang sudah dilakukan pendahulunya," pungkas Sutarman. (Yus)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya